1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
7 Oktober 2018 18:01

Tergusur, ini 7 fakta unik pasar ikan Tsukiji Jepang terbesar di dunia

Setiap hari ada lebih dari 660 ribu ton hasil laut diperdagangkan di pasar. Azizta Laksa Mahardikengrat
foto: thepoppingpost.com

Berkunjung ke Jepang pasti tak asing lagi dengan pasar ikan Tsukiji. Pasar ikan Tsukiji merupakan pasar ikan terbesar di dunia. Pasar tersebut kerap jadi kunjungan wisatawan turis mancanegara. Pasar ini sendiri sudah beroperasi lebih dari 83 tahun. Sayangnya, pasar Tsukiji harus digusur demi kelangsungan Olimpiade 2020 yang diadakan di Jepang. Rencananya, Tsukiji Market akan dipindah ke tempat yang lebih modern dengan selisih jarak sekitar 2 km dari posisi semula.

Banyak pedagang yang menentang keputusan penggusuran. Kendati demikian penggusuran tetap dijalankan. Lokasi pasar ikan ini memang sangat strategis dan mempunyai sejarah panjang. Pasar Tsukiji ini dibuat pada tahun 1935 setelah gempa luar biasa yang menimpa daerah Kanto tahun 1923. Pada saat itu, pasar Tsukiji hanya berupa kios-kios dari besi saja. Tapi sekarang sudah berkembang menjadi pasar ikan terbesar yang ada di dunia.

Pasar ini mempunyai akar budaya dan ekonomi yang kuat bagi warga Jepang. Tak heran, penggusuran ini membuat kontroversi di kalangan pedagang maupun warga Jepang. Tempat baru di Toyosu ini sendiri dijadwalkan akan dibuka pada 11 Oktober 2018 mendatang.

Seperti apa sih fakta unik dari pasar Ikan Tsujiki? Dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Minggu (7/10), ini dia 7 fakta unik dari Pasar Tsujiki di Jepang.

1. Pada 2013, ada seekor tuna bluefin yang dijual seharga USD 1,7 juta atau sekitar Rp 25,7 miliar.

BACA JUGA :
10 Potret miris Kamagasaki, kota yang dihilangkan dari peta Jepang


foto: tokyocheapo.com


2. Pasar Tsukiji terbagi menjadi dua daerah yakni daerah dalam untuk profesional dan daerah luar untuk publik.

BACA JUGA :
6 Potret ini bukti atlet Jepang Kenta Nishimoto mirip Taufik Hidayat

foto: tokyocheapo.com


3. Segala jenis tangkapan laut bisa kamu temukan di Pasar Tsukiji. Mulai dari ikan hingga bulu babi.

foto: thepoppingpost.com


4. Setelah perpindahan, daerah luar pasar Tsukiji akan tetap berada di lokasi awal.

foto: thepoppingpost.com


5. Pasar ini lahir karena Shogun Tokugawa Ieyasu yang ingin menikmati hasil olahan laut pada tahun 1590.

foto: thepoppingpost.com


6. Setiap tahun ada lebih dari 660 ribu ton hasil laut diperdagangkan di pasar ikan Tsukiji.

foto: thepoppingpost.com


7. Lelang ikan tuna dari berbagai belahan Jepang dimulai setiap jam 2 pagi.

foto: tokyocheapo.com


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags