1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
28 Juni 2022 16:19

Pemilik ikan hias ubah kaleng kerupuk jadi akuarium, idenya kreatif

Pada bagian belakang kaleng dan dasarnya pun dihiasi dengan beberapa batu serta tanaman hias untuk mempercantik tampilan akuarium. Anindya Kurnia
foto: TikTok/@ahmad_supendi777

Brilio.net - Sebagai pecinta ikan hias, tak sedikit orang yang rela mengeluarkan banyak uang untuk membeli akuarium yang diharapkan. Namun, hal tersebut berbeda dengan seorang pria kreatif yang memanfaatkan kaleng bekas kerupuk menjadi akuarium dengan tampilan yang unik. Hal ini bisa dilihat dari unggahan video di akun media sosial TikTok @ahmad_supendi777.

Dalam video yang berdurasi 12 detik tersebut tampak sang pemilik akun menunjukkan penampilan hasil jadi dari dua kaleng bekas kerupuk yang dimodifikasinya menjadi akuarium. Dalam beberapa video terpisah yang diunggahnya, pemilik akun sempat merekam bagaimana cara pembuatan akuarium dari kaleng bekas kerupuk tersebut. Seperti yang diketahui bahwa kaleng kerupuk yang digunakan adalah kaleng yang umum ditemui di warung dan biasanya berisi kerupuk bulat berwarna putih.

BACA JUGA :
15 Nama tempat usaha terinspirasi dari judul film, bikin senyum geli


foto: TikTok/@ahmad_supendi777

Ahmad Supendi yang tak lain adalah pemilik akun tersebut juga tidak mengecat ulang kaleng kerupuk yang digunakannya karena masih berwarna biru dan kuning khas kaleng kerupuk pada umumnya. Tak hanya itu, ia juga menggunakan tutup kaleng kerupuk sebagai penutup akuariumnya. Bahkan, pada bagian belakang kaleng dan dasarnya pun dihiasi dengan beberapa batu serta tanaman hias untuk mempercantik tampilan akuarium.

BACA JUGA :
13 Momen lucu terpaksa kreatif ini idenya nyeleneh pol

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags