Melalui akun @kegblgnunfaedh, tersebar pula rundown pesta pernikahan yang berisi rincian hari, tanggal, dan daftar penampil yang akan meramaikan acara pesta pernikahan Haji Ciut tersebut.
Tercatat, antara tanggal 3 hingga 18 September, akan ada Istara Jakarta, Wali Band, Soneta, Adela dan Elvi Sukaesih, El Corona, New Monata, Slank, Zetadut & Irwan, Japin Tarik dan Wayang Kulit, Om Sera, Om Istara Jakarta, Wayang Jawa Minto Darsono, Maulana, Iwan Fals, serta Guru Udin Kaltim.
BACA JUGA :
Wanita ini bandingkan MUA pilihan sendiri vs mertua, hasil makeup-nya bagai langit dan bumi
foto: TikTok/@nourahenna1
Kabar ini pun seketika menjadi heboh di media sosial yang menuai banjir sorotan dari para warganet di kolom komentar unggahan @kegblgnunfaedh.
BACA JUGA :
Kisah perempuan legowo ayah nikahi sahabat kecilnya, disebut bak cerita sinetron
"Keren. Bisa jadi ladang rezeki buat orang lain juga nggak sih kayak tukang balon, es sama makanan gitu," tulis akun @martabakismissu.
"Buset kebayang dua minggu acara capeknya kayak apa," timpal pemilik akun @nanaspineapel.
"Pak Haji Ciut kalo beli apa-apa pasti nggak liat harga," kata akun @ridikaa_.
"The real orang kaya yang hartanya nggak akan habis sampai tujuh turunan," kata akun @huncur.
Ini videonya gaes pic.twitter.com/DNLSW6zHJZ
Kegoblogan.Unfaedah (@kegblgnunfaedh) August 20, 2023