1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
8 Mei 2022 17:00

Akronim adalah singkatan huruf awal kata, ini penjelasan lengkapnya

Akronim dapat digunakan dalam sebuah instansi pemerintahan maupun swasta bahkan dalam keseharian. Kharisma Alfi Tiara
Jenis akronim.

foto: freepik.com

Dalam buku yang berjudul "Bahasa Indonesia untuk Perguruan Tinggi" ditulis Dibia dan Dewantaram (2017), berikut ini penjelasan mengenai jenis-jenis akronim.

BACA JUGA :
Pengertian hipertensi menurut ahli dan cara menanganinya


1. Akronim nama diri yang berupa gabungan huruf awal dari deret kata ditulis seluruhnya dengan huruf kapital.

Contohnya:

ABRI = Angkatan Bersenjata Republik Indonesia

BACA JUGA :
Enzim adalah: arti, ciri, dan jenis-jenisnya

LAN = Lembaga Administrasi Negara

LIPI = Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia

PAUD = Pendidikan Anak Usia Dini

2. Akronim nama diri yang berupa gabungan suku kata atau gabungan huruf dan suku kata dari deret kata ditulis dengan huruf awal kapital.

Contohnya:

Akabri = Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia

Iwapi = Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia

Bappenas = Badan Perencanaan Pembangunan Nasional

Kapolri = Kepala Kepolisian Republik Indonesia

3. Akronim yang bukan nama diri berupa gabungan huruf, suku kata, ataupun gabungan huruf dan suku kata dari deret kata seluruhnya ditulis dengan huruf kecil.

Contohnya:

pemilu = pemilihan umum

radar = radio detecting and ranging

tilang = bukti pelanggaran

narkoba = narkotika, psikotropika, dan obat terlarang

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags