1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
1 Februari 2022 13:58

Penampakan rumah Fuji di kampung, sultan sejak dulu

Meski tinggal di Jakarta, namun sebenarnya keluarga Fuji berasal dari Padang. Deta Jauda Najmah

Brilio.net - Fuji kini kian eksis menjadi selebgram dan YouTuber. Berawal dari ketulusannya mengasuh Gala Sky, segala hal tentang Fuji justru makin menjadi sorotan. Begitu pula dengan latar belakang keluarga serta kehidupan pribadinya.

Nah baru-baru ini, beredar video yang memperlihatkan foto penampakan rumah orang tua Fuji di kampung. Seperti diketahui, Fuji merupakan putri bungsu dari pasangan H. Faisal dan Dewi Zuhriti. Meski tinggal di Jakarta, namun sebenarnya keluarga Fuji berasal dari Padang.

BACA JUGA :
Resmi jadian, ini 11 momen Fuji dinner bareng keluarga The Hermansyah


Dalam video tersebut, pemilik akun TikTok @kurniawanazrai ini mengatakan bahwa ia tengah melewati rumah H. Faisal. Beberapa waktu lalu, pemilik akun ini juga sempat mengunggah pertemuannya dengan ayah Fuji.

foto: TikTok/@kurniawanazrai

BACA JUGA :
8 Potret Fuji saat duduk di bangku sekolah, gayanya stylish

"Lagi lewat di depan rumah haji faisal yang di kampung," tulisnya.

Rumah dengan cat warna kuning ini terdiri dari dua lantai. Gerbang depannya dibiarkan terbuka, namun seluruh pintu dan jendelanya tertutup karena memang rumahnya tengah kosong tak berpenghuni. Selain bangunannya yang megah, kediaman Haji Faisal ini juga memiliki halaman yang luas.

Hingga berita ini dimuat, video yang diunggah sejak 31 Januari 2022 ini pun telah ditonton lebih dari 1,3 juta kali. Warganet ramai menandai akun TikTok Fuji dan menyebut bahwa keluarga H. Faisal sudah 'Sultan' sejak dulu.

"kalau di kampung rumah kayak gitu mah udah sultan," kata akun @Muhimmatul Uliyah

"udah sultan ya pak haji, di kampung aja rumahnya bagus," puji akun @september19

"Pasti banyak kenangan disini kan utiii @Fuji," imbuh akun @jeje

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags