1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
10 April 2020 10:45

Ini modus Vanessa Angel seolah legal beli narkoba di apotek

Vanessa Angel ditetapkan tersangka atas kepemilikan 20 butir pil xanax. Farika Maula

Brilio.net - Sampai saat ini pihak kepolisian masih mengusut asal-usul pil xanax yang dimiliki Vanessa Angel. Artis tersebut telah ditetapkan tersangka atas kepemilikan 20 butir pil xanax tanpa izin.

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Ronaldo Maradona mengungkapkan, Vanessa Angelmengaku mendapatkan barang itu dari apotek di kawasan Surabaya. Vanessa membelinya denganmenggunakan resep dokter.

BACA JUGA :
4 Seleb ini jadi tersangka saat sedang hamil, ada Vanessa Angel


"Kami sudah periksa dokter yang memberikan resep. Dokter itu mengeluarkan dua resep yaitu tahun 2016 dan 2018. Dan kalau dari tahun segitu harusnya obatnya sudah habis terkonsumsi," ujar Ronaldo dikutip Liputan6.com, Jumat (10/4).

Dia mengatakan, Vanessa Angel belum mau berbicara gamblang mengenai hal tersebut. Tapi, polisi telah memiliki cukup bukti untuk menjebloskan kembaliVanessa Angelke bui.

"Detailnya di mana tidak dijelaskan oleh yang bersangkutan, kami masih dalami ini. Tapi sekali lagi konstruksi perkara untuk kasus ini sudah cukup bukti," ujar Ronaldo.

BACA JUGA :
10 Potret rumah Vanessa Angel, bergaya minimalis dan serba putih

Sebelumnya, Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Ardiansyah, serta asistennya CL diamankan di Jalan Diamond Raya, Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, pada Senin 16 Maret 2020. Pada penangkapan itu, polisi menyita 20 butir psikotropika.

Setelah ditetapkan menjadi tersangka, Vanessa Angelmenjadi tahanan kota. Vanessa diwajibkan melapor seminggu dua kali ke Polres Metro Jakarta Barat.

Dia ditetapkan sebagai tersangka setelah terbukti melanggar UU karena memiliki 20 butir pil Xanax tanpa izin.

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Ronaldo Maradona menjelaskan, penyidik berwenang melakukan penahanan terhadapVanessa Angelkarena ancaman hukumannya lima tahun.

Namun, penyidik memutuskan Vanessa Angel sebagai tahanan kota. Ada sejumlah pertimbangan yang menyebabkanVanessa Angelmenjadi tahanan kota, antara lain karena pandemi corona yang menyebabkan Covid-19 belum mereda.

"Karena pademi ini ada beberapa arahan diberikan terkait penahanan jadi untuk sementara kami tidak bisa memasukan tahan ke Rutan Pondok Bambu, rutan yang biasaya digunakan menitipkan tahanan perempuan dan kami juga di Polres Jakbar tidak ada rutan khusus wanita," ujar Ronaldo saat konferensi pers, Kamis (9/4).

Kemudian, penyidik juga memperhatikan kondisi kesehatan Vanessa Angel. Saat ini, Vanessa tengah hamil.

"Usia kandungan sekitar enam bulan," ucap Ronaldo.

Dia mengatakan Vanessa Angel harus menjalani wajib lapor dan tidak boleh keluar dari DKI Jakarta sampai kasusnya masuk ke persidangan.

"Surat perintah penahanan kami terbitkan untuk 20 hari ke depan. Apabila perlu diperpanjang akan kami perpanjang," ujar dia.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags