1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
24 Maret 2021 20:12

7 Potret busana Aurel Hermansyah dari lamaran sampai Henna Night

Aurel memakai busana karya dari beberapa desainer. Shofia Nida
foto: Instagram/@aurelie.hermansyah

Brilio.net - Seluruh prosesi jelang pernikahan yang dilakukan Aurel Hermansyah telah berjalan dengan lancar. Beberap prosesi jelang pernikahan tersebut antara lain, acara lamaran, siraman, pengajian hingga Henna Night.

Rangkaian acara yang digelar Aurel jelang hari pernikahannya dengan Atta Halilintar pun mampu mencuri perhatian publik. Pasalnya, setiap acara benar-benar disiapkan secara matang oleh Aurel dan keluarganya, sehingga memiliki masing-masing konsep berbeda di setiap acara.

Hal tersebut juga tak lepas dari gaya busana dan penampilan Aurel dari lamaran sampai Henna Night. Ia mengusung beberapa tema, dari mulai trandisional Jawa, modern, hingga tradisi Timur Tengah.

Penasaran bagaimana gaya busana Aurel disetiap prosesi jelang pernikahannya dengan Atta Halilintar? Berikut 7 potret busana Aurel Hermansyah dari lamaran sampai Henna Night, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (24/3).

1. Ini adalah penampilan Aurel saat lamaran. Ia mengenakan busana rancangan AnchaWedding yang berhasil dibuat dalam waktu kurang dari 10 hari.

BACA JUGA :
10 Potret lawas Aurel Hermansyah dan Millendaru, kompak sejak dulu


foto: Instagram/@aurelie.hermansyah

2. Usai gelar acara lamaran, Aurel mendapatkan kejutan bridal shower dari para sahabat masa sekolahnya. Pada momen tersebut, Aurel tampak anggun dengan busana floral dress.

BACA JUGA :
6 Beda gaya Ashanty jelang pernikahan Aurel, menawan dan berkelas

foto: Instagram/@footagestory

3. Setelah lamaran, Aurel menggelar prosesi siraman. Sebelum prosesi berlangsung, Aurel memakai kebaya modern rancangan desainer Renzi Lazuardi.

foto: Instagram/@renzilazuardi

4. Aurel pun kemudian berganti busana kebaya tradisional khas Jawa. Saat siraman berlangsung, Aurel tampak mengenakan balutan kain berwarna merah.

foto: Instagram/@thepotomoto

5. Setelah siram selesai, Aurel kembali memakai baju sebelumnya. Gaun rancangan Renzi Lazuardi ini bisa berubah jadi dua model dalam waktu singkat. Dari kebaya berubah jadi gaun.

foto: Instagram/@thepotomoto

6. Di hari selanjutnya, Aurel dan keluarga menggelar acara pengajian jelang pernikahan. Ia mengenakan dress warna hijau dari Asky Febrianti.

foto: Instagram/@aurelie.hermansyah

7. Setelah pengajian, Aurel pun berganti busana untuk Henna Night. Ia tampil dengan baju ala bintang Bollywood karya Asky Febrianti.

foto: Instagram/@siskhadwi90 dan Instagram/@vitha.ji


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags