1. Home
  2. ยป
  3. Rumah
29 Oktober 2016 20:03

Ini rumah masa kecil 8 pemimpin dunia, ada yang dari keluarga miskin

Pertama terlintas di benakmu pasti segala kemewahannya. Fadila Adelin

Brilio.net - Kalau membayangkan rumah para pemimpin dunia tentunya yang pertama terlintas di benakmu adalah segala kemewahannya.

Tapi bagaimana dengan masa kecil mereka? Ternyata tak semuanya berasal dari keluarga berada. Dilansir brilio.net dari Bussines Insider, ini dia rumah masa kecil 8 pemimpin dunia.

BACA JUGA :
5 Fakta ini buktikan Pilpres AS berlangsung panas, saling hina terjadi


1. Vladimir Putin.

Putin adalah salah satu orang paling berpengaruh di dunia menurut majalah Forbes. Istananya di Kremlin, adalah salah satu rumah kepresidenan paling mewah, sangat berbeda dengan masa kecilnya.

BACA JUGA :
Remaja ini berdandan mirip ibunya agar bisa beli minuman beralkohol

Masa kecil Putin dilalui dengan keras, dirinya dibesarkan di rumah susun di St. Petersburg. Rusun tersebut memiliki tiga ruangan dan ditinggali oleh tiga keluarga.

2. Barack Obama.

Masa kecil Obama dihabiskan di sebuah bungalow di daerah University Avenue di Honolulu, Hawaii. Setelah jadi presiden, tentu saja dia tinggal di White House.

3. David Cameroon.

David Cameroon terlahir dari keluarga kaya raya. Dia dan keluarganya tinggal di sebuah mansion luas di daerah Peasemore, Inggris. Setelah menjadi perdana menteri, Cameroon tinggal di Downing Street yang walau kelihatannya sederhana namun sebenarnya memiliki 200 ruangan.

4. Angela Merkel.

Angela Merkel menghabiskan masa kecilnya di rumah orangtuanya di Hamburg, Jerman. Saat menjadi konselor, Merkel sebenarnya bisa tinggal di rumah yang telah disediakan tapi dirinya memilih untuk tinggal di apartemen pribadinya.

5. Margareth Tatcher.

Masa kecil Margareth Tatcher dihabiskan di sebuah ruko di atas minimarket milik ayahnya. Saat terjun ke politik, dirinya pindah di sebuah mansion di kawasan Belgravia, London.

6. Adolf Hitler.

Gambar kiri adalah rumah Adolf Hitler saat dia kecil di daerah Leonding Austria. Setelah berhasil menjadi pemimpin Nazi rumah di atas bukit inilah yang ditempatinya sekaligus menjadi pusat komando.

7. Park Geun-hye.

Presiden Korea Selatan ini menempati rumah ini sejak lahir hingga kini karena dulunya sang ayah Park Chung-hee, juga seorang presiden.

8. Justin Trudeau.

Perdana Menteri Kanada yang gantengnya maksimal ini tinggal di sebuah mansion yang sudah berusia 148 tahun. Tempat tinggalnya ini sudah ditempatinya sejak dia lahir hingga kini.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags