1. Home
  2. ยป
  3. Ngakak!
8 Juni 2020 15:40

15 Momen tak sengaja kembaran baju dengan benda sekitar, kocak

Siapa sangka kain baju kita bisa juga jadi bahan sprei, kan? Trinanda Rizqi

Brilio.net - Setiap orang akan memilih baju atau pakaian yang sesuai dengan gaya maupun karakter dirinya. Pilihan dalam memilih baju tentunya menjadi hal penting, harus disesuaikan dengan bentuk dan ukuran tubuh agar terlihat pas dan menarik. Selain itu, model hingga motif baju juga menjadi pertimbangan tersendiri bagi seseorang saat akan menentukan pilihan baju. Ini dikarenakan tiap orang mempunyai kesukaan dan ciri khasnya masing-masing, sesuai karakter.

Nah, ketika seseorang akan pergi ke suatu tempat, biasanya seseorang tersebut akan memilih pakaian yang bagus. Terlebih jika ke suatu acara yang mungkin dianggapnya spesial, tentunya memilih baju terbaik adalah hal yang tepat. Namun, terkadang ada beberapa hal yang tidak terduga ketika seseorang pergi ke suatu tempat, misalnya bertemu dengan orang lain dengan baju yang sama. Yang lebih kocak, bagaimana jadinya jika pakaian seseorang tersebut kembar dengan benda sekitar?

BACA JUGA :
10 Potret lucu saat minta tolong teman, bikin ngakak


Beberapa orang mengunggah foto dirinya maupun orang lain yang mengenakan pakaian dengan motif yang sama dengan benda sekitar. Hal ini membuat foto-foto tersebut viral karena unik sekaligus kocak. Meski jarang terjadi, nampaknya setiap manusia mungkin pernah tidak sengaja melakukan momen kocak tersebut. Bagi sebagian orang, momen kocak tersebut bisa menjadi kenangan yang sulit untuk dilupakan.

Kira-kira seperti apa saja, ya? Biar nggak penasaran, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Senin (8/6).

1. Ketika kumpul keluarga mengenakan pakaian yang coraknya sama dengan karpet.

BACA JUGA :
10 Ide kreatif dari barang rusak ini endingnya nyeleneh abis

foto: Twitter/@fajar17

2. Kalau ini sih mungkin biar nggak ketahuan tidur terus.

foto: Twitter/@fajar17

3. Foto keluarga yang sangat natural.

foto: @Unicorn_ungu

4. Mungkin beliau sedang berperan menjadi karpet.

foto: univverse.org

5. Kalau ada penumpang yang nggak ngeh, dikira kursi.

foto: boredpanda.com

6. Ketika berjalan seperti nggak punya kaki, hehe.

foto: boredpanda.com

7. Dilihat dari ekspresi wajahnya, sangat kasihan.

foto: boredpanda.com

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags