1. Home
  2. ยป
  3. News
14 Januari 2016 14:04

tvOne jadi trending topic di Twitter terkait aksi teror Sarinah

Ini karena televisi tersebut mengatakan aksi teror juga terjadi di Kuningan dan Cikini. Aprilia Nurohmah

Brilio.net - Lagi-lagi tvOne jadi trending topic di Twitter karena menyebut lokasi kejadian aksi teror ledakan di Sarinah berlanjut ke daerah Palmerah, Slipi sampai Kuningan. Padahal jelas-jelas media yang lain menyebut dan meliput dari lokasi hanya terjadi dari Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat saja.

Dalam akun Twitternya, @TvOneNews menyebutkan bahwa lokasi teror merambah daerah lain selain Sarinah. Tentu saja kicauan ini membuat berbagai tanggapan dari warga hingga tvOne menjadi trending topic di Twitter karena dianggap menyebarkan berita hoax. Berita ini sudah jelas hoax karena akun twitter @DivHUmasPolri memberikan penjelasan bahwa ledakan bom hanya terjadi di Sarinah.

"Ledakan Bom Hanya Terjadi di Sarinah," demikian tulis akun Twitter Divisi Humas Mabes Polri membalas kicauan-kicauan para netizen di Twitter, seperti dilansir brilio.net, Kamis (14/1).

PERLU KAMU BACA: Polri sebut aksi teror di Sarinah adalah 'konser' terencana dari ISIS

Beberapa akun yang menanggapi rumor hoax tersebut antara lain seniman @JokoAnwar yang mengatakan ledakan di Palmerah, Slipi dan Kuningan hanyalah hoax belaka.

"Selamat kepada TV One yg berhasil jadi trending topic karena beritanya ngaco. Kalian memang beda!" tulis juga akun @revolutia.

BACA JUGA :
Imbas ledakan Sarinah, pertokoan dan kantor di Sabang tutup


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags