1. Home
  2. ยป
  3. Musik
15 April 2017 10:06

10 Potret penampilan grup musisi yang bikin sayuran jadi alat musik

Setelah tampil, grup orkestra ini mengolah sayuran tersebut menjadi makanan, biasanya dibuat sup. Ahada Ramadhana

Brilio.net - Viennas Vegetable Orchestra adalah grup musik yang menggunakan instrumen yang berasal dari sayur-sayuran. Grup musik asal kota Wina, Austria ini berdiri sejak 1988, terdiri dari 10 musisi, satu juru masak, serta satu teknisi. Para musisi itu berasal dari beragam latar belakang, ada yang seniman, desainer, pemahat, serta arsitek.

Persiapan mereka mulai sejak pagi hari yaitu diawali membeli sayur-sayuran segar di pasar. Sayuran tersebut kemudian diolah menjadi beragam bentuk instrumen musik yang menghasilkan bunyi indah. Proses ini membutuhkan waktu 2-3 jam.

BACA JUGA :
5 Alat musik tradisional asli Sumut ini buktikan Indonesia kaya nada


Pada malam hari mereka menggelar konser. Setelah tampil, grup orkestra ini mengolah sayuran tersebut menjadi makanan, biasanya dibuat sup. Para penonton pun dapat menikmati bersama-sama.

Penasaran dengan aksi mereka? Berikut ini beberapa penampilan Viennas Vegetable Orchestra yang dihimpun brilio.net dari laman Facebook The Vegetable Orchestra, Sabtu (15/4).

1. Viennas Vegetable Orchestra tidak membatasi genre musik.

BACA JUGA :
Nggak harus jadi DJ dulu untuk remix lagu, begini caranya

2. Ini potret mereka saat mempersiapkan alat musik.

3. Agar penampilan berjalan lancar, alat musik harus dites suaranya dulu.

4. Berikut alat-alat yang digunakan untuk membuat instrumen.

5. Pengecekan sound juga sangat penting.

6. Begini keseruan penampilan mereka.

7. Jenis sayuran yang sering mereka gunakan yaitu wortel dan lobak.

8. Bikin instrumen di atas panggung.

9. Pada 2014, grup musik ini mendapat rekor GWR. Wah, keren ya!

10. Cek persiapan Viennas Vegetable Orchestra hingga perfom di atas panggung.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags