1. Home
  2. ยป
  3. Jalan-Jalan
4 Januari 2017 14:03

7 Destinasi wisata alam di Kalbar ini indahnya kebangetan

Siap-siap berangkat yuk! Reinardo Sinaga

Brilio.net - Indonesia memiliki panorama alam yang sangat indah. Tiap tahun, jumlah wisatawan terus meningkat. Salah satu keelokan alam bisa ditemukan di Kalimantan Barat (Kalbar). Kamu pasti menyesal kalau tidak jalan-jalan ke sana.

DiKalbar, ada banyak sekali objek wisata alam. Keindahan alam dan kekayaan budayanya dikenal luas oleh dunia. Berikut 7 tempat favorit di Pontianak yang selalu menjadi jujugan wisatawan.

BACA JUGA :
Begini serunya merayakan pergantian tahun di atas kapal laut


1. Sungai Kapuas


foto: Instagram/@emialfian

BACA JUGA :
10 Foto megahnya Bibi Ka Maqbara, kembaran Taj Mahal yang mengagumkan

Siapa yang tak kenal Sungai Kapuas? Sungai yang bernama lain Kapuas Buhang atau Batang Lawai (Laue) ini merupakan sungai di Kalimantan Barat. Sungai ini merupakan sungai terpanjang di Pulau Kalimantan dan juga terpanjang di Indonesia, yakni 1.143 km.

Di sungai ini bergantung kehidupan masyarakat. Untuk itu, Pemerintah melihat peluang pariwisata, dan akhirnya membangun sejumlah kawasan wisata sungai Kapuas yang bisa dinikmati gratis oleh pengunjung.

2. Pulau Randayan


foto: Instagram/@uraypascalw

Berada di wilayah Kota Singkawang, pulau Randayan menjadi salah satu primadona liburan masyarakat Pontianak dan Kalbar pada umumnya. Wisatawan yang akan menuju pulau ini bisa melalui Teluk Suak atau Pantak Samudera Indah dengan menggunakan perahu motor, dengan jarak tempuh 30 menit lebih.

Pulau Randayan memiliki keindahan bahari yang sangat khas, airnya yang biru jernih serta tenang cocok sekali bagi wisatawan yang ingin mencari ketenangan dan jauh dari keramaian kota.

3. Air Terjun Rombo Dait


foto: Instagram/@uthezeno

Lokasi ini mulai terkenal dan Instragamable sejak 2015 silam. Air terjun Rombo Dait yang sangat dikenal dengan nama lokal Rombo terletak di Desa Skendal Kecamatan Air Besar Kabupaten Landak, Kalbar. Air terjun dengan tujuh tingkatan ini merupakan patahan dari Sungai Dait.

Menuju tempat ini cukup menantang, dan harus melalui sejumlah jalanan terjal, namun ketika melihat keindahan alamnya, semua lelah terbayar.

4. Jembatan Pak Kasih Tayan


foto: Instagram/@aliahusnah

Jembatan 'Pak Kasih' Tayan Sanggau merupakan Jembatan terpanjang di pulau Kalimantan dan jembatan terpanjang kedua di Indonesia setelah Jembatan Suramadu (Jawa Timur). Jembatan ini berada di Kecamatan Tayan Hilit Kabupaten Sanggau, Kalbar yang melintasi Sungai Kapuas dan Pulau Tayan menjadi penghubung antara Provinsi Kalbar dengan beberapa Propinsi di Kalimantan.

Selain menjadi alat penyebrangan, jembatan ini menjadi tempat selfie bagi sejumlah masyarakat. Bahkan ada sejumlah warga yang piknik makan bersama, di lokasi lapang dekat jembatan.

5. Pulau Lemukutan


foto: Instagram/@zenacantiek

Pulau ini telah dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten Bengkayang sebagai Kampung Wisata. Daya tarik pulau Lemukutan adalah suasana nan alami, indah dan sangat eksotis. Apalagi di bawah laut, Anda bisa berfoto dengan terumbu karang di jarak sangat dekat dari permukaan.

6. Air Terjun Sirin Punti


foto: Instagram/@nuranisamaliki


Air terjun ini terletak di Dusun Kelampuk Desa Meragun Kecamatan Nanga Taman Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat. Kendati jarak dari kota Kecamatan menuju lokasi wisata cukup menantang dan memakan waktu, namun ketika menemukan lokasinya, semua rasa lelah akan terobati. Anda disuguhkan dengan air yang sejuk, serta pemandangan yang sangat indah.



7. Bukit Jamur Bengkayang


foto: Instagram/@delvistepani


'Negeri di atas awan', begitulah semua orang menyebut lokasi ini. Jika ingin datang, Anda tinggal menggunakan kendaraan bermotor selama 4 jam dari Pontianak, dan tiba di Kota Bengkayang, Kalbar. Setelah berjalan kaki selama 1,5 jam (jalan normal), Anda akan melihat keindahan alam di sini. Lokasi ini menjadi favorit sejak tahun 2014 lalu, dan sejumlah pecinta alam serta masyarakat umum kerap berkemah ketika akhir pekan. Sekali lagi, masuk kesini, gratis. Namun yang harus dijaga adalah kebersihannya, karena banyak pengunjung yang suka membuang sampah sembarangan.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags