1. Home
  2. ยป
  3. Gadget
2 Agustus 2017 21:44

Aplikasi keyboard untuk ngetik satu tangan di iPhone dan iPad dihapus

Diganti dengan keyboard digital. Fefy Haryanto

Brilio.net - Buat kamu pengguna iPhone dan iPad, siap-siap saja untuk kecewa. Sebab, kamu bakalan tidak bisa lagi menggunakan aplikasi mengetik pakai satu tangan, Word Flow. Sebab, Microsoft yang memiliki aplikasi tersebut, tidak lagi memperbarui keyboard digital ini untuk perangkat mobile yang berbasis iOS.

Aplikasi yang memulai debutnya pada bulan April 2016, diciptakan oleh tim peneliti Google untuk mempermudah dalam menulis pada iPhone dan iPad, termasuk mode yang memungkinkan orang menulis pesan hanya dengan satu tangan. Aplikasi ini dilengkapi fitur auto-correct dan auto-complete, sehingga sangat membantu penggunanya.

BACA JUGA :
Sensor kesehatan kulit ini mirip tato temporer lho, keren


"Percobaan Word Flow sekarang sudah selesai," kata pejabat dari Microsoft pada Senin (31/7) dikutip dari Fortune, Rabu (2/8).

Sebagai gantinya, Microsoft mengarahkan para pengguna perangkat mobile iOS untuk memakai keyboard digital yang baru mereka akuisisi pada awal 2016, SwiftKey. The Financial Times melaporkan bahwa Microsoft membayar USD 250 juta untuk perusahaan startup pembuat SwiftKey yang berbasis di London. Pihak SwiftKey mengklaim bahwa aplikasi yang diluncurkan pada 2010 itu telah diunduh ke 300 juta perangkat seluler, termasuk perangkat iOS dan Android.

BACA JUGA :
Apple rilis emoji baru, ada perempuan berhijab dan ibu menyusui

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags