1. Home
  2. ยป
  3. Duh!
17 September 2021 17:34

Lalai cabut kartu di mesin ATM, wanita ini rugi hingga Rp 6 juta

Waduh kok bisa ya! Rizka Mifta
foto: Instagram/@cetul222

Brilio.net - Sikap hati-hati dan teliti diperlukan dalam berbagai situasi. Pasalnya kerugian hingga ancaman keselamatan bisa didapatkan jika lalai ketika beraktivitas. Sama halnya saat kamu menggunakan mesin ATM, pastikan kamu sudah mengambil kartu sebelum meninggalkan lokasi.

Sebab, meninggalkan kartu di mesin ATM tak sekadar membuatmu kehilangan barang tersebut. Kerugian dalam bentuk kehilangan seluruh isi tabunganmu, sangat berpeluang terjadi. Hal ini seperti yang dialami oleh seorang wanita di Jawa Barat.

BACA JUGA :
Kisah haru bocah pemulung belajar sambil kumpulkan barang bekas


Dilansir brilio.net dari akun Instagram @cetul222 pada Jumat (17/9), tampak sebuah video CCTV yang merekam momen seseorang wanita melakukan transaksi di mesin ATM. Sayangnya, ia terlihat terburu-buru di lokasi tersebut. Sehingga ia pun lupa untuk mengambil kartu ATM yang masih tertancap pada mesin.

foto: Instagram/@cetul222

BACA JUGA :
Seorang istri digugat cerai suami karena lakukan prank TikTok ke anak

Usai meninggalkan bilik ATM, terlihat seorang pria yang bergantian masuk ke dalam area itu. Melihat ada sebuah kartu yang masih menempel pada mesin, pria tersebut justru tak segera mengembalikan ke pemiliknya. Mirisnya, ia justru mengambil uang di ATM wanita itu sebesar Rp 6 juta.

"Yang bersangkutan menginformasikan lupa mengambil kartu ATM dalam kondisi aktif di mesin ATM. Sehingga oknum tidak bertanggung jawab melihat kesempatan akhirnya menggunakan kartu ATM korban," begitu yang disampaikan dalam akun tersebut.

Sementara itu diketahui oknum itu melakukan penarikan sebanyak 3 kali hingga menguras uang sebesar Rp 6 juta. Dalam menjalankan aksinya, ia tampak beberapa kali memperhatikan keadaan di sekitarnya. Usai menjalankan aksi itu, ia pun membuang kartu tersebut ke dalam tong sampah.

"Oknum tersebut melakukan penarikan uang sebanyak 3 kali, dengan total kerugian sebesar 6 juta rupiah. Lalu kartu ATM korban yang digunakan oknum tersebut langsung dibuang di tong sampah," lanjutnya.

foto: Instagram/@cetul222

Peristiwa yang diketahui terjadi di ATM SPBU Pitara, Depok, Jawa Barat itu lantas tersebar di media sosial. Dalam keterangan unggahan, dijelaskan bahwa hingga saat ini korban masih mencari sosok tidak bertanggung jawab itu. Korban pun masih menunggu itikad baik pelaku terhadap tindakan yang sudah dilakukan.

View this post on Instagram

A post shared by cetul222 (@cetul222)


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags