FAMOUS.ID - Sebagai warga negara Indonesia yang lahir dan besar di tanah ini, seberapa Indonesia kamu? Pertanyaan tersebut memang bakal susah dijawab. Nggak ada indikator pasti tentang seberapa Indonesia seseorang, tapi Kevin Hendrawan punya beberapa pertanyaan iseng untuk para kreator YouTube ini.
Dalam video kali ini, dia mencaoba melakukan social experiment dengan memberikan pertanyaan seputar Indonesia pada teman-temannya ini. Namun pertanyaan yang diberikan Kevin ini memang sangat susah dijawab. Bahkan dia sendiri pun mengaku nggak tahu jawaban dari sebagian besar pertanyaan yang dibuatnya itu.
Kamu kudu nonton video ini sampai kelar untuk tahu jawaban dari pertanyaan-pertanyaan susah yang sebagian besar kreator ini nggak bisa menjawabnya. Yap! Kevin memberikan kunci jawaban di akhir video ini. Yuk langsung saja simak. (rut)