Tanpa putih telur, ini cara bikin kencang wajah kendur agar kembali muda pakai 1 jenis daun penyedap

Tanpa putih telur, ini cara bikin kencang wajah kendur agar kembali muda pakai 1 jenis daun penyedap

Brilio.net - Sering terpapar sinar matahari serta gaya hidup yang tidak sehat kerap kali menjadi faktor pemicu timbulnya tanda-tanda penuaan, seperti kerutan, garis halus, bahkan kulit yang tampak mengendur. Kondisi ini biasa terjadi pada seseorang yang berusia 25 tahun ke atas.

Hal ini disebabkan oleh penurunan produksi kolagen dan elastin, yang menyebabkan kulit kehilangan kekencangannya. Semakin tua usia, lemak di wajah akan semakin berkurang dan menipis, sehingga jaringan lemak yang tersebar di berbagai area wajah, seperti pipi, pelipis, dahi, bibir, termasuk di leher menjadi kendur.

Kulit kendur bisa semakin parah jika pola hidup yang kamu jalani tidak sehat, seperti misalnya jam istirahat yang kurang ataupun merokok. Jika berhubungan dengan penuaan, maka hal yang bisa kamu lakukan adalah memperlambat kulit kendur dengan perawatan kecantikan atau olahraga untuk menjaganya tetap kencang, dan juga menjalani pola hidup sehat.

(brl/tin)

tags

STORIES