Tanpa produk skincare, emak-emak ini hilangkan flek hitam pakai minyak zaitun dicampur 1 jenis buah

Tanpa produk skincare, emak-emak ini hilangkan flek hitam pakai minyak zaitun dicampur 1 jenis buah

Brilio.net - Wajah tampak glowing dan cerah sepanjang hari merupakan dambaan bagi seluruh perempuan. Memiliki wajah sehat dan bebas dari permasalahan kulit ini membuat mereka tampil percaya diri. Sayangnya, munculnya flek hitam yang disebabkan oleh beberapa faktor membuat dambaan tersebut pupus.

Flek hitam di wajah, juga dikenal sebagai hiperpigmentasi, adalah kondisi di mana area kulit menjadi gelap atau berpigmen secara tidak merata. Penyebab flek hitam bisa bermacam-macam, dan kamu perlu mengetahui hal-hal tersebut agar masalah kulit ini dapat teratasi, serta tidak muncul lagi.

Nah, penyebab munculnya flek hitam yang cukup memengaruhi adalah paparan sinar matahari. Radiasi ultraviolet (UV) merangsang produksi melanin (pigmen yang memberikan warna pada kulit).

Paparan berlebihan menyebabkan produksi melanin ini meningkat. Hal ini yang pada akhirnya dapat menyebabkan hiperpigmentasi.

Penyebab lainnya muncul dari perubahan hormon, seperti yang terjadi selama kehamilan, menyebabkan perubahan dalam produksi melanin. Selain flek hitam, kondisi ini juga dapat memicu munculnya melasma di wajah.

Selain itu, terjadinya penuaan pada kulit yang terjadi secara alami juga memicu flek hitam. Seiring bertambah usianya seseorang, kulit kehilangan elastisitasnya dan menjadi lebih rentan terhadap kerusakan, terutama yang disebabkan paparan sinar matahari.

Setelah mengetahui beberapa faktor yang menyebabkan flek hitam muncul. Kamu sudah bisa mengetahui cara menghilangkan flek di wajah.

Ada beberapa cara menghilangkan flek hitam yang bisa kamu gunakan, seperti perawatan di klinik kecantikan hingga menggunakan produk skincare. Namun kedua cara tersebut membuat dompet kamu boros, lantaran harga perawatan dan produk yang cukup mahal.

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES