Tanpa cuka sari apel, wanita ini bagikan cara kecilkan pori-pori pakai 1 bahan makanan

Tanpa cuka sari apel, wanita ini bagikan cara kecilkan pori-pori pakai 1 bahan makanan

Brilio.net - Pori-pori kulit merupakan bagian penting dari struktur kulit manusia. Bentuk pori-pori yang berlubang kecil pada permukaan kulit berfungsi sebagai saluran minyak, keringat, dan rambut. Ketika kelenjar minyak (sebaceous gland) di bawah permukaan kulit memproduksi minyak secara berlebih, hal tersebut bisa membuat pori-pori membesar.

Tidak hanya karena minyak berlebih, pori-pori membesar juga disebabkan adanya penumpukan kotoran dan sel kulit mati. Kondisi tersebut menyebabkan kulit rentan terhadap berbagai masalah kulit, seperti munculnya komedo dan jerawat. Lubang pori-pori membesar juga membuat tampilan kulit kamu jadi tak halus dan cenderung gradakan. Biasanya, kulit wajah juga terlihat berminyak dan kurang bercahaya.

Agar masalah kulit tersebut tidak terjadi, kamu perlu mengecilkan pori-pori wajah. Salah satunya adalah rutin membersihkan wajah, baik menggunakan produk pembersih atau perawatan secara topikal. Untuk perawatan topikal, kamu bisa memakai masker yang terbuat dari bahan-bahan di sekitar rumah.

Biasanya, cuka sari apel kerap digunakan untuk mengecilkan pori-pori. Hal ini karena kandungan Alpha Hydroxy Acid (AHA) di dalamnya yang dikenal mampu mengecilkan pori-pori kulit. Namun penggunaan cuka apel justru bisa menimbulkan iritasi bagi sebagian orang. Tapi tenang, kamu bisa mencoba masker pengecil pori-pori dari bahan alami lain.

(brl/jad)

tags

Advertising
Advertising
STORIES