Tampak 15 tahun lebih muda, begini cara bikin wajah bebas keriput pakai 1 jenis buah-buahan

Tampak 15 tahun lebih muda, begini cara bikin wajah bebas keriput pakai 1 jenis buah-buahan

Brilio.net - Wajah yang mulai muncul keriput atau tanda penuaan lainnya biasanya menandakan jika seseorang itu sudah memasuki usia lanjut. Kondisi ini terjadi karena produksi kolagen dan elastin pada kulit mulai mengalami penurunan. Sehingga elastisitas kulit juga akan menurun dan membuat wajah tak lagi kencang. Kolagen yang menurun juga akan membuat regenerasi kulit melambat.

Keriput adalah bagian yang timbul secara alami yang biasanya terdapat pada kulit yang sering terkena sinar matahari, seperti wajah, leher, tangan dan lengan bawah. Genetika dan sinar matahari adalah penyebab utama munculnya keriput. Secara umum, tanda dan gejala keriput adalah munculnya garis dan lipatan yang terbentuk di kulit.

Meski umum dialami oleh orang yang lanjut usia, namun keriput juga dapat muncul lebih cepat pada orang yang masih muda. Hal ini biasa disebut dengan penuaan dini. Banyak faktor yang menyebabkan kondisi ini, seperti paparan sinar matahari yang berlebih, gaya hidup, genetik, stres, hingga kurangnya melakukan perawatan wajah.

Jika kamu salah satu orang yang mengalaminya, tak perlu risau, karena kamu bisa mengatasinya dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Seperti unggahan dari akun TikTok @ezenwanyibackup pada 14 Oktober 2023, yang membagikan cara bikin wajah bebas keriput pakai 1 jenis buah-buahan. Buah-buahan yang dimaksud adalah mentimun. Ia juga menambahkan bahan lain yaitu gel lidah buaya.

"erase face wrinkles and firm your skin once and for all (menghapus kerutan wajah dan mengencangkan kulit kamu untuk selamanya)," tulisnya sebagai keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @ezenwanyibackup, Selasa (31/10).

Bikin wajah bebas keriput pakai timun Berbagai sumber

foto: freepik.com

(brl/wen)

tags

STORIES