Tak perlu beli lip tint, ini trik membuat bibir merah alami dan lembap hanya pakai 1 jenis umbi-umbian

Tak perlu beli lip tint, ini trik membuat bibir merah alami dan lembap hanya pakai 1 jenis umbi-umbian

Brilio.net - Hampir semua orang tentu mendambakan bibir yang sehat, merah, dan lembap. Namun sayangnya, berbagai permasalahan bibir kerap menghampiri, seperti tampak kusam dan kering membuat sejumlah orang menutupinya dengan lipstik. Ada beberapa orang tidak cocok dengan beberapa produk lipstik, akibatnya bibir menjadi lebih kering atau pecah-pecah.

Kalau sudah begitu, jangan memaksakan untuk tetap menggunakan lipstik. Kamu bisa beralih ke pelembap bibir. Kamu dapat mengandalkan lip tint dari suatu produk atau agar lebih amannya membuat sendiri dari bahan alami. Namun sebelum mengetahui cara mengatasinya, kamu harus tahu terlebih dahulu apa yang menyebabkan bibir kering.

Bibir kering merupakan kondisi yang umum terjadi dan bisa disebabkan oleh berbagai faktor, baik dari kebiasaan sehari-hari maupun faktor lingkungan. Berikut ini adalah beberapa penyebab bibir kering yang sering dialami:

1. Kurang minum air putih. Bibir kering bisa menjadi tanda dehidrasi atau kekurangan cairan dalam tubuh. Untuk itu, penting untuk memenuhi kebutuhan cairan harian dengan minum air putih yang cukup.

2. Menjilat bibir. Kebiasaan ini mungkin dilakukan untuk membasahi bibir agar tidak kering, tetapi justru akan membuat bibir lebih kering. Hal ini karena air liur mengandung enzim yang bisa menghilangkan kelembapan alami bibir.

3. Terpapar sinar matahari. Sinar UV dari matahari bisa merusak kulit bibir yang sensitif dan membuatnya kering dan melepuh. Oleh karena itu, penting untuk melindungi bibir dari paparan sinar matahari dengan menggunakan pelembap bibir yang mengandung tabir surya.

4. Menggunakan produk yang tidak cocok. Beberapa produk perawatan bibir, seperti pelembap bibir dengan perasa, pewarna, parfum, atau bahan kimia keras, bisa menyebabkan iritasi atau alergi pada bibir. Hal ini bisa membuat bibir menjadi kering, pecah-pecah, atau meradang.

5. Mengonsumsi obat-obatan tertentu. Beberapa jenis obat atau suplemen, seperti vitamin A, retinoid, litium, kortikosteroid, dan obat-obatan kanker, bisa menyebabkan efek samping berupa bibir kering dan pecah-pecah.

(brl/ola)

tags

Advertising
Advertising
STORIES