Tak gunakan kunyit, ini cara mencerahkan flek hitam di wajah pakai 1 bahan minuman

Tak gunakan kunyit, ini cara mencerahkan flek hitam di wajah pakai 1 bahan minuman

Brilio.net - Paparan sinar matahari yang menyengat tidak hanya membuat kulit menjadi belang, tapi juga memicu penuaan dini muncul. Tanda penuaan dini seperti kerutan dan flek hitam yang muncul bukan tanpa sebab. Pasalnya, paparan sinar UV yang berlebihan ini bisa merangsang produksi melanin pada kulit. Dampaknya dari kondisi tersebut adalah timbulnya flek hitam atau hiperpigmentasi pada beberapa titik wajah.

Agar flek hitam dan tanda penuaan ini tidak cepat muncul, kamu bisa memulai untuk menggunakan sunscreen setiap keluar rumah ataupun berkegiatan di siang hari. Penggunaan sunscreen ini mampu menghalangi paparan matahari agar tak terkena kulit secara langsung. Cara tersebut secara tidak langsung bisa mencegah tanda penuaan, seperti flek hitam.

Jika flek hitam ini sudah terlanjur muncul di permukaan wajah, kamu bisa mencerahkannya kembali dengan berbagai treatment. Seperti yang dilakukan oleh pengguna YouTube sheediysecrets, ia merawat kulit wajahnya dengan masker yang terbuat dari bahan alami. Tak perlu tambahan kunyit, ia hanya menggunakan dua bahan alami yaitu susu dan mentimun.

(brl/mal)

tags

Advertising
Advertising
STORIES