Tak dicampur lemon, ini cara haluskan wajah berkeriput akibat penuaan pakai krim dari 1 jenis tanaman

Tak dicampur lemon, ini cara haluskan wajah berkeriput akibat penuaan pakai krim dari 1 jenis tanaman

Brilio.net - Penuaan merupakan fase yang nantinya akan dilalui oleh semua orang. Fase ini tidak bisa dihindari oleh siapapun. Walaupun tidak bisa dihindari, proses penuaan kulit ini bisa kamu cegah sedari dini dengan rutin melakukan perawatan. Ini perlu dilakukan agar tanda penuaan, seperti keriput ataupun kerutan tidak muncul di permukaan wajah.

Walaupun bisa ditutupi dengan menggunakan riasan wajah, munculnya keriput di wajah ini cukup mengganggu penampilan harian kamu.

Kondisi ini disebabkan oleh penurunan produksi kolagen dan elastin di dalam kulit. Akibatnya dari hal tersebut adalah kulit kehilangan kekencangannya dan elastisitasnya, sehingga menjadi keriput dan tampak muncul garis halus.

Berkurangnya produksi kolagen dan elastin ini tidak hanya disebabkan oleh adanya penuaan saja. Namun faktor lain, seperti paparan sinar matahari dan kebiasan buruk, seperti merokok juga bisa merusak kolagen dan elastin di dalam kulit.

Solusinya agar wajah bebas keriput adalah dengan rutin melakukan perawatan. Kamu bisa mengawalinya dengan memakai produk antiaging, yang mengandung retinol, asam hialuronat, dan antioksidan. Semua kandungan tersebut mampu merangsang produksi kolagen dan menjaga kelembapan kulit.

Selain itu, kamu sangat dianjurkan untuk mengaplikasikan sunscreen setiap waktu, terlebih lagi ketika melakukan kegiatan di luar maupun dalam ruangan. Ini bisa melindungi kulit kamu dari paparan sinar matahari dan radikal bebas.

Jika perawatan kulit dengan menggunakan produk tersebut sudah kamu lakukan. Kamu bisa lho mengimbanginya dengan treatment secara alami.

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES