Pori-pori ikut mengecil, trik wanita berantas wajah berjerawat ini cuma pakai 1 jenis daun

Pori-pori ikut mengecil, trik wanita berantas wajah berjerawat ini cuma pakai 1 jenis daun

Brilio.net - Jerawat merupakan salah satu penyakit kulit yang ditandai dengan kondisi pembengkakan kulit oleh darah dan nanah. Hal ini umumnya terjadi akibat tersumbatnya pori-pori kulit oleh gabungan kotoran, sebum, dan sel-sel kulit mati yang bersifat kotor. Penyumbatan ini memicu bakteri jahat di kulit berkembang biak dengan cepat, sehingga menimbulkan peradangan.

Dalam prosesnya, peradangan dapat membuat kulit membentuk jerawat. Satu kondisi utama yang dapat memicu munculnya jerawat adalah ukuran pori-pori yang besar. Kondisi cuaca yang panas disertai polusi dapat merangsang terbukanya pori-pori kulit, sehingga mempermudah debu masuk dan mengakibatkan penyumbatan dan peradangan dalam kulit.

Selain itu, faktor perubahan hormonal yang signifikan selama masa pubertas atau menstruasi juga dapat merangsang produksi minyak berlebih yang melebarkan rongga pori-pori, sehingga mempermudah terbentuknya jerawatwanita berantas pori. Apabila tidak ditangani dengan baik, jerawat dapat berujung pada luka di dalam kulit. Hal ini dikarenakan peradangan terus berlanjut dapat merusak skin barrier atau dinding folikel kulit yang mengelilingi pori-pori.

(brl/mal)

tags

Advertising
Advertising
STORIES