Panjang tanpa beli lash serum, ini trik bikin alis dan bulu mata lebat pakai 2 rempah dapur

Panjang tanpa beli lash serum, ini trik bikin alis dan bulu mata lebat pakai 2 rempah dapur

Brilio.net - Kesan wajah yang tajam dan proporsional merupakan salah satu hal yang dinilai menarik bagi banyak orang. Biasanya, kesan ini sering ditampilkan dengan memberi garis kontur pada muka ketika menggunakan makeup. Tak hanya itu, hal ini sendiri bisa pula diperlihatkan dengan bentuk alis dan bulu mata juga.

Mengapa bisa begitu? Hal ini dikarenakan alis yang terlihat tebal dan rapi dapat memberikan kesan ekspresif serta memperlihatkan kesan atas bentuk yang simetris dan seimbang pada wajah. Sementara itu, tampilan bulu mata yang bervolume bisa menonjolkan kesan mata yang tegas. Makanya, penggunaan maskara, bulu mata palsu, hingga pensil alis menjadi sangat penting bagi setiap individu yang mengenakan makeup.

Namun begitu, peran alis dan bulu mata ini tidak akan tampak maksimal apabila rambut di area tersebut tidak banyak, alias tipis. Masalah ini sendiri bisa dipengaruhi oleh beberapa hal, mulai dari faktor genetik seseorang, proses penuaan, hingga kebiasaan mengucek mata. Tak hanya dapat memicu kerontokan, faktor di atas bahkan dapat mengganggu proses regenerasi rambut itu sendiri. Alhasil, selain tidak optimal dalam melindungi mata, kondisi di atas dapat memberi kesan wajah tidak menarik.

(brl/far)

tags

Advertising
Advertising
STORIES