Nggak perlu konsumsi kolagen, ini cara bikin krim antiaging basmi total keriput pakai 1 jenis minuman

Nggak perlu konsumsi kolagen, ini cara bikin krim antiaging basmi total keriput pakai 1 jenis minuman

Brilio.net - Penuaan adalah sebuah proses menurunnya efisiensi dan efektivitas organ tubuh dalam melakukan fungsinya. Pada kulit, fase ini akan ditandai dengan hilangnya kekencangan kulit seiring bertambahnya usia. Nah, tanda-tanda penuaan akan muncul dalam bentuk kulit yang mengendur dan memunculkan bekas kerutan seperti keriput.

Secara ilmiah, timbulnya tanda-tanda penuaan di kulit sangat dipengaruhi oleh kolagen dan elastin, dua komponen protein yang berperan menyusun struktur kulit. Sejalan dengan bertambahnya usia, kemampuan kulit dalam memproduksi kolagen dan elastin akan menurun. Akibatnya, elastisitas dan kelembapan alami kulit pun berkurang. Alhasil, kulit wajah pun menjadi kendur dan dipenuhi oleh keriput.

Selain terjadi secara alami, faktor eksternal seperti sinar matahari, polusi udara, serta pola hidup tidak sehat seperti merokok juga membawa bahaya nyata dalam menurunkan tingkat elastisitas kulit. Setiap faktor di atas dapat merusak sel-sel kulit dan menganggu proses regenerasinya. Akibatnya, pembaruan kulit yang tidak sempurna pun akan berujung pada munculnya tanda kerusakan kulit, termasuk salah satunya keriput.

Namun begitu, kamu nggak perlu khawatir. Soalnya, kamu bisa mencoba memanfaatkan bahan alami untuk membantu melawan munculnya tanda penuaan di kulit.

(brl/jad)

tags

STORIES