Hasilnya terlihat dalam seminggu, ini trik hilangkan dark circle pakai eye mask dari 1 bahan minuman

Hasilnya terlihat dalam seminggu, ini trik hilangkan dark circle pakai eye mask dari 1 bahan minuman

Brilio.net - Kegiatan harian yang begitu padat dan menumpuk terkadang membuat waktu istirahat sejumlah orang terganggu. Hingga beberapa waktu mereka terpaksa untuk bergadang sampai pagi hari. Kebiasaan bergadang yang berjalan dalam jangka waktu lama bisa mengganggu kesehatan badan dan kulit.

Dampaknya untuk kulit adalah munculnya lingkaran hitam yang ada di sekitar mata atau dikenal dengan mata panda (dark circle). Keadaan ini membuat kulit di area sekitar mata tampak lebih gelap atau berpigmen, jika dibandingkan dengan area kulit lainnya. Tak hanya itu, adanya dark circle juga membuat wajah terlihat sayu, lelah, dan kurang segar.

Hal ini bisa terjadi karena kulit di sekitar mata cenderung lebih tipis dan sensitif daripada kulit lainnya. Bergadang membuat ketebalan kulit di area mata semakin berkurang sehingga pembuluh darah dan pigmen di bawah kulit terlihat lebih jelas. Selain bergadang, kondisi ini juga disebabkan oleh beberapa faktor, seperti stres, alergi, genetik, dan kelelahan. Tak hanya itu, kolagen dan lemak yang semakin menghilang seiring dengan bertambahnya usia juga menjadi penyebab utama.

Walaupun dark circle cukup mengganggu penampilan, kamu tak perlu khawatir. Masalah ini bisa diatasi dengan berbagai cara, salah satunya adalah merawat kulit di area mata menggunakan eye mask atau masker mata. Tak perlu beli, kamu bisa membuat eye mask sendiri di rumah. Selain hemat, hasil dari eye mask yang terbuat dari bahan-bahan alami ini tak kalah manjur.

(brl/jad)

tags

Advertising
Advertising
STORIES