Ditonton sebanyak 493,8 ribu kali, ini cara mencegah wajah kendur dan keriput pakai 3 bahan dapur

Ditonton sebanyak 493,8 ribu kali, ini cara mencegah wajah kendur dan keriput pakai 3 bahan dapur

Brilio.net - Tak hanya ditandai dengan rambut yang mulai memutih, seseorang yang sudah memasuki usia 35 tahun keatas juga akan mengalami berbagai tanda penuaan kulit. Beberapa tanda penuaan kulit yang dimaksud adalah keriput, kerutan, garis halus, hingga kulit yang mengendur. Bukan tanpa alasan, kondisi ini terjadi karena kulit mulai kehilangan elastisitasnya.

Biasanya keriput pertama kali muncul di area wajah, di mana kulit secara alami akan membentuk lipatan setiap kali wajah berekspresi, terutama saat tersenyum, memicingkan mata, dan mengernyitkan dahi. Seiring bertambahnya usia, kemampuan kulit untuk melindungi diri dari kerusakan ikut berkurang. Ini juga terjadi karena produksi kolagen dan elastin dalam jaringan kulit mulai mengalami penurunan.

Hal inilah kemudian yang menjadi penyebab munculnya keriput di wajah dan area kulit lainnya. Kolagen dan elastin yang menurun ini akan membuat kulit kehilangan kekencangan dan tampak mengendur. Bahkan regenerasinya juga akan terhambat, sehingga rentan rusak akibat paparan sinar matahari, polusi, dan radikal bebas lainnya.

Selain faktor penuaan, keriput dan kulit kendur di wajah juga diperparah oleh berbagai faktor eksternal. Seperti paparan sinar matahari berlebih, polusi, sel kulit mati, perubahan cuaca, kulit yang dehidrasi, efek stres, serta gaya hidup tidak sehat seperti merokok. Bahkan kondisi ini juga bisa terjadi lebih cepat saat seseorang masih berusia remaja,yang disebut dengan penuaan dini.

Kulit yang kendur dan keriput akan membuat wajah tampak tua dan kurang fresh. Tak heran jika banyak orang mencari cara untuk menunda atau mencegah hal ini terjadi. Mulai dari melakukan perawatan di klinik kecantikan, menggunakan produk skincare, dan memanfaatkan bahan-bahan alami.

Salah satunya seperti yang dibagikan oleh seorang pengguna TikTok dengan nama akun @cadittas yang memanfaatkan bahan-bahan dapur. Bahan dapur yang dimaksud adalah jahe, madu, dan perasan lemon.

Cegah wajah kendur dan keriput tiga bahan dapur TikTok

foto: TikTok/@cadittas

Kandungan jahe untuk mencegah penuaan kulit wajah.

Jahe adalah rempah yang memiliki kandungan gingerol, yaitu senyawa kaya antioksidan yang memiliki kemampuan melawan kerusakan oksidatif. Kerusakan yang dimaksud ini disebabkan oleh radikal bebas penyebab penuaan kulit. Selain itu, jahe juga dikenal memiliki sifat antiinflamasi yang dapat mengurangi peradangan pada kulit. Kandungan vitamin pada jahe juga dapat meningkatkan sirkulasi darah ke kulit, sehingga dapat menutrisi sekaligus memberikan efek kulit yang lebih elastis dan tetap kencang.

(brl/wen)

tags

STORIES