Cara mencerahkan kulit ketiak yang gelap hanya dengan 2 bahan alami

Cara mencerahkan kulit ketiak yang gelap hanya dengan 2 bahan alami

Brilio.net - Telur merupakan bahan makanan alami yang mengandung sumber protein tinggi sehingga baik untuk kesehatan. Namun, bukan hanya itu saja, telur juga mengandung vitamin dan mineral yang mampu menutrisi kulit. Oleh karena itu, telur kerap dijadikan masker alami yang ampuh untuk merawat kulit.

Vitamin dan mineral yang terkandung dalam telur dapat menutrisi sekaligus mengangkat sel kulit mati. Telur juga dapat mencerahkan kulit, melawan tanda penuaan, mengurangi kantung mata bahkan mengobati jerawat.

Untuk kamu yang memiliki permasalahan kulit ketiak menghitam dapat menggunakan telur untuk membantu mencerahkan kulit. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu dapat mencampurkannya dengan rhassoul clay.

Rhassoul clay atau ghassoul merupakan bubuk yang berasal dari mineral clay natural dari Pegunungan Atlas, Maroko. Rhassoul clay dapat mendetoks dan menyeimbangkan pH kulit agar tetap stabil. Rhassoul clay juga dapat menjaga kelembapan kulit dan mampu membasmi racun dan residu sisa produk lain yang tertinggal pada kulit.

Mgg: Azahra Amalia Sugiyarto

(brl/jad)

tags

Advertising
Advertising
STORIES