Bukan pakai tomat, ini cara bikin pori-pori wajah rapat dan bebas komedo pakai 2 jenis tanaman

Bukan pakai tomat, ini cara bikin pori-pori wajah rapat dan bebas komedo pakai 2 jenis tanaman

Brilio.net - Komedo memang menjadi permasalahan umum yang dialami oleh banyak orang, terutama mereka yang memiliki kulit berminyak. Komedo adalah benjolan kecil di pori-pori kulit yang terbentuk akibat penumpukan sel kulit mati dan minyak.

Minyak alami kulit yang bercampur dengan polusi, debu, dan sel kulit mati yang menempel di wajah itulah yang membentuk komedo hingga permasalahan kulit lainnya. Komedo muncul di beberapa area tertentu di wajah, seperti hidung, pipi, dan dagu.

Kondisi ini membuat area tersebut terasa lebih kasar. Jika tidak ditangani dengan baik, komedo berpotensi besar menimbulkan masalah lainnya pada kulit, termasuk diantaranya adalah jerawat.

Munculnya komedo memiliki hubungan kuat dengan tingkat produksi minyak dan pembesaran ukuran pori-pori kulit. Pasalnya, ketika kulit memproduksi sebum secara berlebih, maka pori-pori akan melebar untuk menyesuaikan ukurannya.

Nah, saat itulah pori-pori menjadi rentan terpapar kotoran. Apabila terakumulasi dalam jumlah banyak, kotoran tersebut akan menggumpal dan menyumbat pori-pori sehingga membentuk penumpukan kotoran yang dikenal sebagai komedo.

(brl/ola)

tags

Advertising
Advertising
STORIES