Bukan pakai susu, ini cara pudarkan kerutan dan garis halus di kulit tangan pakai 1 jenis bunga

Bukan pakai susu, ini cara pudarkan kerutan dan garis halus di kulit tangan pakai 1 jenis bunga

Brilio.net - Kebanyakan orang hanya memfokuskan perawatan kulit di area wajah saja. Padahal ketika proses penuaan terjadi, kulit di area tubuh lain juga rentan mengendur, muncul garis halus, dan kerutan lho. Terlebih saat seseorang sudah memasuki usia 30 tahun ke atas, maka berbagai tanda penuaan akan mulai muncul.

Seperti halnya wajah, kulit area tangan juga rentan mengalami masalah. Penyebab utama dari kondisi ini adalah kulit tangan yang mulai kehilangan elastisitasnya. Sementara itu, produksi kolagen yang berkurang juga membuat kulit menjadi lebih tipis dan mengalami kerutan.

Kedua tanda penuaan tersebut akan semakin terlihat, jika kulit tangan terlalu sering terpapar sinar matahari. Diketahui, sinar UV ini bisa merusak kulit tangan. Tidak hanya menimbulkan kerutan, melainkan memicu timbulnya flek hitam.

Hal ini terjadi karena sinar UV matahari dapat memicu produksi melanin berlebih. Melanin yang berlebih ini lah yang akan menimbulkan bintik-bintik berwarna hitam kecokelatan di permukaan kulit.

Tak perlu khawatir, untuk memudarkan flek hitam, ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan. Salah satunya adalah rutin menggunakan pelembap, terlebih lagi setelah mencuci tangan ataupun mandi. Kamu bisa menggunakan pelembap dengan kandungan asam hialuronat dan gliserin yang menjaga kelembapan kulit.

(brl/ola)

tags

Advertising
Advertising
STORIES