Bukan pakai pasta gigi, ini trik kikis komedo hitam maupun putih di wajah pakai 1 jenis buah

Bukan pakai pasta gigi, ini trik kikis komedo hitam maupun putih di wajah pakai 1 jenis buah

Brilio.net - Komedo, sebuah kondisi di mana pori-pori tersumbat oleh kotoran, merupakan salah satu masalah kulit yang cukup lazim muncul di kulit wajah banyak orang. Berdasarkan jenisnya, komedo sendiri dapat dibagi menjadi 2 bagian, yaitu komedo terbuka (blackhead) dan komedo tertutup (whitehead). Komedo terbuka memiliki tampilan kasar dan gelap karena paparan udara yang mengoksidasi minyak dan sel kulit mati di dalam pori-pori, sementara komedo tertutup tidak teroksidasi dan memiliki tampilan yang berwarna putih atau kulit.

Faktor utama munculnya komedo terletak pada aktivitas produksi minyak berlebih oleh kelenjar sebum di dalam kulit. Meskipun sejatinya sebum memiliki peran penting dalam menjaga kelembapan kulit, produksinya yang berlebihan justru memudahkan polusi eksternal menempel pada kulit. Hal ini dapat berujung pada menggumpalnya kotoran di saluran pori-pori dan membentuk komedo. Bila tidak ditangani dengan baik, komedo justru berpotensi besar menimbulkan masalah lainnya pada kulit, termasuk di antaranya adalah jerawat.

Oleh karena itu, meskipun tidak memiliki potensi bahaya secara medis, lebih baik mengatasinya sebelum berubah menjadi bahaya lain bukan? Nah, untuk itu, kamu bisa memanfaatkan bahan-bahan alami untuk mengatasi komedo ini. Salah satunya adalah dengan mengandalkan buah tomat bersama gula dan madu, sebagaimana dilansir briliobeauty.net dari Instagram @anubeauty.tips pada Selasa (3/10).

kikis komedo hitam maupun putih  Instagram

foto: freepik.com

Tomat adalah buah yang kaya akan senyawa likopen, senyawa antioksidan yang dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat polusi faktor eksternal yang dapat menyumbat pori-pori kulit. Tomat juga mengandung komponen penting berupa asam salisilat (BHA) sebagai bahan yang efektif dalam membantu eksfoliasi dan mengontrol produksi minyak. Hal ini mmebuat tomat dapat mengangkat kotoran pada kulit secara efektif dan mencegah pembentukan komedo.

kikis komedo hitam maupun putih  Instagram

foto: freepik.com

Tekstur kasar pada gula sendiri memiliki sifat sebagai eksfolian alami yang bermanfaat dalam mengangkat sel kulit mati yang menyumbat pori-pori. Artinya, gula menjadi bahan alternatif yang efektif untuk membersihkan sumbatan komedo. Selain itu, gula juga membantu meningkatkan sirkulasi darah ke kulit, mempromosikan regenerasi sel kulit baru, dan membuat kulit terlihat lebih segar.

kikis komedo hitam maupun putih  Instagram

foto: freepik.com

Madu sendiri adalah bahan alami lain yang dikenal memiliki manfaat luar biasa bagi kesehatan kulit. Madu memiliki komponen asam alfa hidroksi (AHA) yang dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati, membuka pori-pori, dan mencegah penyumbatan. Selain itu, madu juga kaya akan antioksidan, enzim, vitamin, dan mineral yang efektif dalam menjaga kulit tetap bersih dan sehat karena sifat antibakteri dan antiinflamasi yang dibawanya.

(brl/pep)

tags

Advertising
Advertising
STORIES