Brilio.net - Reza Arap atau Reza Oktavian belum lama ini sempat menggegerkan setelah keputusannya menutup YouTube Channel. Keputusan tersebut menyeret perhatian warganet lantaran Reza Arap memiliki lebih dari 2 juta subscriber.

Reza Arap dikenal sebagai konten kreator yang cukup terkenal dan aktif di Indonesia. Reza bergabung pula di grup musik EDM Weird Genius. Sebagai seorang konten kreator yang berkarya dengan video online, Reza selalu melakukan gebrakan-gebrakan baru yang terus membuat namanya kian melambung.

Langkah yang yang diambil Reza Arap pada bulan September 2018 lalu benar-benar di luar dugaan. Kabar beredar bahwa Reza mengibahkan channel YouTube-nya kepada sebuah yayasan yang berfokus pada anak-anak penderita kanker bernama Rumah Anyo. Reza berharap, channelnya bisa berkontribusi untuk meringankan beban anak-anak yang ada di yayasan tersebut.

reza arap istimewa

foto: istimewa


Semenjak channel YouTube-nya ditutup, warganet memang tidak bisa lagi menikmati karya-karya Reza Arap. Namun siapa sangka Reza Arap kembali menghebohkan warganet. Reza membuka YouTube Channel baru bernama Rapyourbae.

Pada 15 Oktober 2018, Reza Arap mengunggah video pertamanya yang berjudul 'Welcome Home'. Naiknya video tersebut bertepatan dengan hari jadi Reza Arap. Seakan terlahir kembali, dia memulai semuanya dari nol.


Dalam video yang berdurasi 2 menit tersebut, Reza tampak membakar beberapa barang lamanya. Sebuah gambaran bahwa ia ingin meninggalkan masa lalu. Sebuah pembukaan yang menakjubkan. Detik-detik video berakhir, Reza memberikan kalimat, "give me a new one". Saat ini video tersebut telah disaksikan lebih dari 10 ribu views.

"Di channel baru ini saya akan tetap melakukan apa yang saya suka. Dan channel ini akan saya gunakan sebagai media untuk bersenang-senang. Kualitas konten pastinya akan lebih meningkat. Saya juga ingin menunjukkan bahwa kesetiaan dan kekuatan para Rapstonaut nggak akan kalah angka. Buat saya semua platform media sosial sama saja. Sebagai seorang pengguna kita punya kebebasan untuk mengupload konten atau pun berhenti mengupload. Sekarang saya saya kembali, bukan sebagai Top Creator Indonesia. Tapi sebagai user yang menggunakan platform tersebut sebagai media untuk berinteraksi dengan fans, dan sebagai kreator. By creating a new one, I've redefine my role as a content creator, which is to have fun!," ungkap Reza Arap yang brilio.net kutip pada Rabu (24/10).

Pria kelahiran 15 Oktober 1990 ini sudah cukup lama bergelut dalam bidang konten kreator, yaitu sejak 2011 silam. Kreasi dan karya-karyanya semakin meningkat. Pada 2016, Reza bekerja sama dengan Touchten dan Famous.ID Network, Reza Arap meluncurkan game pertamanya Rapstonaut Space Journey. Ketenarannya semakin memuncak, bisa dilihat dari pengikut Instagramnya sebanyak 2.8 juta. Kini Reza Arap akan tetap membuat konten dan menginspirasi warganet bersama dengan Famous.ID Network.