Brilio.net - Sobat Brilio, siapa nih yang udah nggak sabar menyambut Asian GamesPesta olahraga se-Asia yang diselenggarakan empat tahun sekali ini pastinya nggak hanya ditunggu-tunggu oleh para atlet nasional, tetapi juga masyarakat masing-masing negara.

Acara yang akan diselenggarakan kurang lebih 2 minggu pada tanggal 18 Agustus 2018 hingga 2 September 2018 ini dipastikan akan meriah banget.Apalagi Indonesia menjadi tuan rumah kembali setelah 56 tahun lalu Indonesia menjadi tuan rumah pertama kali bagi Asian Games IV tahun 1962.

Asian Games ke-18 ini akan digelar di Gelanggang Olahraga Bung Karno Jakarta dan Jakabaring Sport City Palembang. Sekitar 15.000 atlet dari 45 nergara Asia akan ikut bertanding di 42 cabang olahraga. Kebayang kan acaranya bakal meriah banget?

iradio © 2018 brilio.net

Nah, kali ini Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) menggandeng public figure Indonesia, salah satunya adalah Melanie Putria. Penyiar program Masih Pagi-pagi I-Radio Jakarta dan Putri Indonesia 2002 ini dipercaya membawa obor pada perhelatan ASIAN GAMES 2018.

iradio © 2018 brilio.net

Melanie akan berlari membawa obor ASIAN GAMES  mewakili Pocari Sweat di 3 kota, yaitu di Solo (19 Juli 2018), Bali (24 Juli 2018), dan Jakarta (18 Agustus 2018). Pawai obor sendiri akan dilaksanakan di 53 wilayah di Indonesia dengan turut menggandeng para public figure.

Melanie merasa sangat bangga dan senang karena dipercaya ikut serta memeriahkan perhelatan olahraga terbesar setelah Olimpiade ini. Ia mengaku tetap menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh walaupun olahraga lari sudah jadi bagian dari kesehariannya. Istri dari Angga Puradiredja, vokalis Maliq & D'Essentials, ini juga mengaku sangat bangga karena menjadi bagian atas perjalanan sejarah bangsa Indonesia.