Brilio.net - Tak dipungkiri di era milenial sekarang ini beberapa negara masih sibuk menjalani peperangan dengan berbagai alasan yang berembus. Hal ini berpengaruh pada warga sipil yang menginginkan kehidupan yang tenang dan damai. Jalan terbaik bagi mereka adalah menjadi imigran demi mendapatkan kehidupan yang aman.

Namun jangan pernah memandang sebelah mata orang-orang imigran. Mereka punya mimpi yang sama besar dengan orang-orang yang hidupnya nyaman. Beberapa nama bahkan memberi pengaruh dalam level dunia.

1. Dalai Lama

Tokoh-tokoh berpengaruh dunia ini dulu pengungsi, termasuk Steve Jobs

Dalai Lama masih berusia 24 tahun ketika diungsikan dari Tibet yang disebabkan pergolakan, seperti dikutip dari India Times, Jumat (11/9). Lahir pada tahun 1933 dengan orangtua sebagai petani, ketika berusia 5 tahun dia telah menjadi tokoh spirirual di Tibet.

2. Albert Einstein

Tokoh-tokoh berpengaruh dunia ini dulu pengungsi, termasuk Steve Jobs

Lahir sebagai seorang Yahudi keturunan di Jerman menyebabkan Einstein dituduh pengkhianat pada masa besarnya Partai Nazi, seperti dikutip dari The Borgen Project, Jumat (11/9). Dia pun mengungsi ke Amerika Serikat pada tahun 1933 dan melanjutkan riset-risetnya.

3. Jackie Chan

Tokoh-tokoh berpengaruh dunia ini dulu pengungsi, termasuk Steve Jobs

Chan lahir di Cina, namun segera bermigrasi ke Australia dengan orangtuanya demi menghindari perang saudara di China, dikutip dari India Times, Jumat (11/9). Dia memulai karirnya sebagai stuntman, tapi kariernya bersinar dan namanya terdengar tidak hanya Hollywood, tetapi di seluruh dunia.

4. Karl Marx

Tokoh-tokoh berpengaruh dunia ini dulu pengungsi, termasuk Steve Jobs

Filsuf Jerman ini mengenalkan namanya pada publik sebagai seorang revolusioner sosialis. Dia diusir dari Paris, Prancis pada tahun 1844 dan pindah ke Brussels, Belgia, dikutip dari India Times, Jumat (11/9). Di sini dia mengungkapkan kebebasan berekspresinya, yang mana didengar oleh jutaan orang di dunia hingga kini.

5. Steve Jobs

Tokoh-tokoh berpengaruh dunia ini dulu pengungsi, termasuk Steve Jobs

Orangtuanya dulu adalah imigran Suriah. Pada masa-masa mereka mengungsi, uluran tangan dari berbagai komunitas mulai bermunculan sebagai bentuk kepedulian dari orang-orang, dikutip dari India Times, Jumat (11/9). Dengan begitu, harapannya adalah mereka memiliki kesempatan yang sama dengan orang-orang "normal" serta tidak terlalu melihat latar belakang mereka sebagai pengungsi. Hal ini terbukti dengan apa yang telah Steve kerjakan.