Brilio.net - Minas Tirith merupakan salah satu kota yang terdapat di buku trilogi Lords of The Rings. Kota ini mengalami kehancuran karena serangan seorang penyihir jahat Saruman. Kehancuran dari Minas Tirith membuat Gandalf dan fellowship of the rings berjuang membangun kembali kota tersebut dengan kegigihan.

Ternyata Kota Minas Tirith yang diceritakan di buku karangan J.J.R Tolkien tidak hanya ada di film saja. Seorang seniman bernama Pat Acton berhasil mewujudkan bentuk nyata dari Kota Minas Tirith dengan julukan White City. Uniknya lagi Minas Tirith buatan dari Pat ini tersusun dari jutaan korek api yang dirangkai dengan ketelitian tinggi.

Bangunan spektakuler ini terbuat dari korek api, mengagumkan!

Saat ini para seniman memang sedang berlomba-lomba membuat karya spektakuer dari korek api. Hal ini yang membuat Pat terpacu untuk mewujudkan bentuk nyata dari Miras Tirith. Demi mewujudkan kota tersebut, Pat memesan hingga beratus ton korek api tanpa kepala sulfur.

Mewujudkan kota-kota di negeri dongeng menjadi nyata merupakan terobosan baru yang dilakukan oleh Pat dengan menggunakan korek api. Kini karya-karya Pat sering dipamerkan di berbagai festival internasional dan di pajang di studionya sendiri yang terbuka untuk umum, mengagumkan!