Brilio.net - Kini kecanggihan teknologi membuat setiap orang bergaya di media sosial. Bahkan, layanan media sosial yang tersedia juga semakin bervariasi, mulai dari untuk mengunggah status, foto, video hingga data pribadi. Namun, semakin meningkatnya penggunaan media sosial, ternyata berbanding lurus dengan tingkat kejahatan yang mengintai.

Maka dari itu kamu harus waspada mengunggah atau membagikan sesuatu di media sosial jika tak ingin menjadi korban berikutnya. Sebagaimana dilansir brilio.net dari Jeffbullas, Minggu (21/2), ada 15 hal yang seharusnya tidak kamu bagikan di di media sosial:

1. Koleksi barang-barang mewahmu

foto : www.groupon.hk

Meski hanya bermaksud untuk mengabadikan momen, namun sebaiknya kamu tidak memposting barang mewah milikmu di medsos sebab secara tidak langsung kamu baru saja menjadi buzzer untuk merek tertentu secara gratis.

2. Tiket pesawat

foto :www.dreamstime.com

Meski mengunggah foto tiket pesawat akan memberikan kesan tersendiri, namun sebaiknya hal itu kamu hindari karena cukup berbahaya. Jika barcode dari tiket pesawat tersebar di medsos maka kamu baru saja membuka peluang untuk para pelaku kejahatan mendapatkan data pribadimu.

3. Keluhan tentang atasanmu

foto :www.linkedin.com

Nah poin ketiga ini penting untuk menjaga agar kamu tidak terlibat masalah dengan bosmu.

4. Curhatan tentang pekerjaan

foto :ratpag.com

Curhatan tentang pekerjaan memang hal yang wajar, tapi jangan sampai kamu posting di medsos ya karena itu bisa saja merusak personal brandingmu.

5. Foto bahwa kamu sedang sakit

foto : www.pinterest.com

Sebaiknya kamu tidak menyebarkan ke medsos apabila kamu sedang sakit.

6. Permasalahan dengan teman-temanmu

foto :www.theroadtofaith.com

Kamu bukan satu-satunya orang yang menggunakan medsos, sehingga hal-hal yang menyangkut permasalahan dengan teman-temanmu jangan sampai kamu sebarkan secara umum karena itu bisa saja membuat masalahmu semakin besar.

7. Kemarahan kepada orangtua

foto :www.theroadtofaith.com

Selain permasalahan dengan teman-temanmu, permasalahan dengan orangtua pun jangan sampai kamu sampaikan di medsos ya.

8. Hadiah lotremu

foto :www.theroadtofaith.com

Hampir semua orang ingin memenangkan lotre, tapi apabila kamu adalah salah satu yang beruntung memenangkannya maka jangan sampaikan itu kepada khalayak ramai sebab bisa memicu tindak kejahatan.

9. Foto anak

foto :fijione.tv

Jika saat ini beberapa orang suka mengunggah foto lucu dan menggemaskan dari anak-anak, maka sebaiknya itu mulai dikurangi atau bahkan jangan dilakukan. Mengunggah foto anak di medsos bisa berdampak negatif mulai dari penculikan anak hingga penggunaan foto pihak yang tak bertanggung jawab untuk hal yang buruk.

10. Status yang menyangkut SARA dan informasi yang belum jelas kebenarannya

foto :www.cnnindonesia.com

Boleh saja kamu menyampaikan pendapat atau opini di medsos, namun sebaiknya menghindari pembahasan yang menyangkut SARA dan informasi yang belum jelas kebenarannya. Apalagi jika opinimu terkesan menyudutkan kelompok tertentu.

KLIK NEXT UNTUK MELIHAT HAL YANG LEBIH PENTING!

2 dari 2 halaman

11. Informasi keuangan

foto :www.compassionatefriends.org

Demi menjaga keamananmu, jangan sampaikan kondisi keuangan di medsos.

12. Berlibur dan meninggalkan rumah

foto :www.compassionatefriends.org

Tidak ada yang salah jika kamu memposting foto liburan, tapi sebaiknya foto liburanmu tidak kamu unggah saat hal itu sedang berlangsung. Sebab, kamu tidak pernah tahu niat buruk dari pengguna media sosial lainnya. Kamu bisa mengunggah foto liburanmu setelah kamu kembali ke rumah.

13. Jadwal harian

foto : www.compassionatefriends.org

Meski terkesan sepele, tapi jadwal harianmu sangat berharga dan lebih baik tidak diketahui orang banyak.  Jika orang lain mengetahui jadwal harianmu maka mereka bisa dengan mudah menghafal pola hidupmu dan itu cukup berbahaya jika diketahui pencuri.

14. Tindakan yang salah

foto :www.compassionatefriends.org

Mengunakan media sosial memang menyenangkan namun kamu pun harus membatasi diri dalam menggunakannya seperti tidak memposting hal-hal yang keliru karena sekali lagi itu akan mempengaruhi personal brandingmu.

15. Daftar anggota keluarga

foto :www.compassionatefriends.org

Hal personal seperti daftar anggota keluarga sebaiknya tidak disampaikan di medsos.

Nah, poin-poin di atas bisa menjadi patokan bagimu, jangan sampai postinganmu di media sosial malah membahayakan hidupmu ya.