7 Cara gunakan BB Cushion untuk dapatkan riasan flawless, cocok bagi pemula

7 Cara gunakan BB Cushion untuk dapatkan riasan flawless, cocok bagi pemula

Brilio.net - Hadirnya produk cushion memang membuat para wanita menjadi lebih mudah dan praktis menggunakan riasan makeup. Dengan menggunakan cushion, kini para wanita tak perlu lagi ribet menggunakan brush dan foundation yang harus dikeluarkan dari kemasan botol.

Cushion menjadi base makeup yang tepat untuk para pemula. Hanya menggunakan puff yang sudah tersedia, mengaplikasikan cushion jadi lebih mudah hanya dengan cara menepuk-nepuk saja. Untuk tampilan makeup sehari-hari, penggunaan produk cushion lebih disarankan dibandingkan produk foundation.

Selain memiliki hasil yang lebih natural, cushion juga memiliki coverage yang bisa disesuaikan dengan kulit wajah. Kebanyakan cushion juga mempunyai tekstur ringan dan lebih praktis penggunaannya, jadi kamu bisa re-touch penampilan kapanpun.

Sayangnya, pori-pori wajah yang besar jadi salah satu masalah yang paling sering membuat sulit mengaplikasikan makeup, terutama cushion. Tidak hanya mengganggu penampilan, pori-pori besar menjadi tantangan bagaimana cara untuk menyamarkannya agar hasil makeup menjadi flawless.

Oleh karena itu, kamu harus memperhatikan cara penggunaan cushion yang tepat untuk mendapatkan riasan flawless. Seperti 7 cara berikut ini, yang telah briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Jumat (30/12).

1. Pastikan wajah dalam keadaan lembap.

Cara gunakan BB Cushion untuk dapatkan riasan flawless freepik.com

foto: freepik.com

Untuk membuat cushion menempel dengan baik, pastikan kulit wajah sudah dalam keadaan lembap dan terhidrasi. Sebaiknya gunakan basic skincare yang biasa dipakai seperti toner, serum, dan pelembap terlebih dulu, sehingga hasil cushion di kulit wajah bisa flawless dan menempel dengan baik.

Pastikan juga kamu menggunakan sunscreen pada pagi dan siang hari sebelum mengaplikasikan produk makeup agar kulit terlindungi dari sinar UV matahari.

2. Gunakan base makeup atau primer.

Cara gunakan BB Cushion untuk dapatkan riasan flawless freepik.com

foto: freepik.com

Penggunaan primer sangat penting untuk menyamarkan pori-pori yang besar dan membuat tekstur wajah menjadi lebih halus dan rata. Dengan begitu, mengaplikasikan cushion jadi lebih mudah dan smooth.

Jangan lupa untuk memilih produk primer yang disesuaikan dengan jenis kulit wajahmu, ya. Kalau kamu tidak cocok dengan penggunaan primer, kamu bisa menggunakan face mist, karena memiliki fungsi hampir sama seperti primer dan sekaligus dapat menghidrasi kulit wajahmu.

3. Mengambil BB Cushion dengan menekan perlahan.

Cara gunakan BB Cushion untuk dapatkan riasan flawless freepik.com

foto: freepik.com

Ketika mengambil BB Cushion, jangan langsung ditekan dengan kencang ya. Jika kamu menekannya terlalu kencang, BB Cushion yang terserap air puff jauh lebih banyak dibanding yang kamu butuhkan. Dengan begitu, tentunya kamu akan boros dalam menggunakan BB Cushion tersebut.

Selain itu, jika menekan cushion terlalu kencang, kemungkinan produk akan memuncrat semakin besar sehingga mengotori bagian luar air puff kamu. Jadi, lebih baik jika kamu mengambil BB Cushion dengan menekankan air puff pada cushion secara perlahan.

Lalu, aplikasikan cushion secukupnya di kulit wajah. Jika terlalu banyak, hasilnya justru tidak akan flawless dan malah membuat tampilan makeup tidak natural. Kalau merasa penggunaan satu lapis masih kurang, kamu bisa timpa lagi sedikit demi sedikit sampai mendapat hasil coverage yang kamu inginkan.

Saat mengaplikasikan cushion, hindari menggunakan brush, tapi kamu bisa gunakan spons dari produknya atau beauty blender supaya teraplikasikan dengan baik dan menyamarkan pori-pori secara maksimal.

4. Mulai aplikasikan dari bagian tengah wajah.

Cara gunakan BB Cushion untuk dapatkan riasan flawless freepik.com

foto: freepik.com

Mengaplikasikan cushion dengan benar adalah melakukan gerakan ke bawah, dan mulailah dari bagian tengah wajah. Tujuannya agar tidak mengganggu rambut halus pada kulit wajah. Tak hanya itu, cara ini juga akan membuat riasanmu lebih rapi, menghindari gumpalan, dan produk yang tidak rata.

5. Mengaplikasikan BB Cushion dengan gerakan menepuk.

Cara gunakan BB Cushion untuk dapatkan riasan flawless freepik.com

foto: freepik.com

Selanjutnya, ketika mengaplikasikan BB Cushion ke kulit wajah, sebaiknya kamu melakukan gerakan menepuk-nepukkan air puff pada seluruh permukaan wajah. Dengan cara ini, BB Cushion akan mampu menutupi seluruh permukaan wajah secara merata.

Selain itu, cara menepuk ini juga lebih mampu menutupi noda-noda pada wajah seperti bekas jerawat, noda hitam, ataupun kemerahan. Hindari mengaplikasikan cushion dengan cara menggeser puff. Cara ini akan mengakibatkan warna kulit wajah terlihat tidak rata.

6. Jangan lupa set dengan bedak.

Cara gunakan BB Cushion untuk dapatkan riasan flawless freepik.com

foto: freepik.com

Setelah mengaplikasikan BB Cushion, jangan lupa untuk mengesetnya dengan bedak. Hal ini tidak perlu dilakukan jika BB Cushion yang kamu miliki sudah menghasilkan tampilan powder-matte. Namun, jika tidak, kamu wajib melakukan hal ini, sebab BB Cushion pada dasarnya memiliki tekstur seperti BB Cream ataupun foundation yang masih perlu di set dengan bedak. Dengan mengesetnya menggunakan bedak, BB Cushion yang kamu gunakan akan lebih tahan lama dan terhindar dari luntur.

7. Kunci dengan setting spray.

Cara gunakan BB Cushion untuk dapatkan riasan flawless freepik.com

foto: freepik.com

Supaya hasil akhirnya lebih flawless, jangan lupa kunci dengan pemakaian setting spray. Selain membuat hasil akhir flawless, hal ini juga membuat tampilan makeup menjadi lebih tahan lama dan tidak mudah bergeser. Jadi, pori-pori wajah kamu tetap tersamarkan dengan baik. Penggunaan setting spray juga akan menjaga kelembapan kulit wajah dan terus terhidrasi sehingga tidak mudah cakey.

(brl/jad)

tags

STORIES