Brilio.net - Jangan iri jika kamu melihat banya bule yang berkulit putih. Mereka memiliki kulit yang seperti itu karena proses evolusi yang panjang loh. Jadi percuma saja jika kamu ingin mencerahkan kulit dalam sekejab dengan perawatan krim pemutih.

Jangan iri jika kamu melihat banya bule yang berkulit putih. Mereka memiliki kulit yang seperti itu karena proses evolusi yang panjang loh. Jadi percuma saja jika kamu ingin mencerahkan kulit dalam sekejab dengan perawatan krim pemutih.

Makalah tentang evolusi kulit ini dipaparkan dalam pertemeuan American Association of Physical Antropologists. Penelitian tersebut didasarkan atas perbadingan gen dan DNA yang dimiliki oleh warga Eropa. Berikut penjelasannya seperti dikutip dari sciencemag.org, Sabtu (4/4).

Proses evolusi warna kulit bangsa Eropa memang tidak sederhana. Ada tiga gen utama pembentuk warna kulit putih bagi suatu bangsa, yakni SLC24A5, SLC45A2, dan HERC2/OCA2. 40.000 tahun yang lalu, orang Afrika yang migrasi ke Eropa mempunyai kulit yang gelap. Di sisi lain, 8.500 tahun yang lalu, pemburu dan pengumpul makanan dari Spayol, Luksembrug, dan Hungaria juga mempunyai warna yang sama. Wajar populasi ini tidak mempunyai gen pembentuk kulit putih, yakni SLC24A5 dan SLC45A2.

Akan tetapi, di Eropa bagian utara dengan wilayahnya jarang tersinari matahari menemukan hal yang berbeda. Tujuh orang di Swedia selatan yang hidup 7.500 tahun yang lalu mempunyai gen SLC24A5 dan SLC45A2. Artinya mereka memang berkulit putih. Selain itu, mereka juga mempunyai gen HERC2/OCA2. Gen ini yang menyebabkan mata mereka biru dan menambah kulit mereka makin putih.

Dari penjelasan tersebut dapat ditarik dua kesimpulan. Pertama, warga Eropa bagian utara memiliki kulit putih karena memang gen pembawanya. Sedangkan, di bagian selatan penduduknya berkulit gelap. Mereka semuanya adalah petani dan pengumpul makanan.

Lalu bagaimana evolusi warna kulit ini terjadi? Hal ini ditandai dengan perkawinan antara petani yang berasal dari Asia barat dengan para petani dan pengumpul makanan. Kebetulan lagi, para petani dari Asia barat ini juga membawa gen SLC24A5 dan SLC45A2. Alhasil, daratan Eropa didominasi dengan warga berkulit putih. Pesebaran itu dimulai dari bagian tengah dan selatan, kemudian menyeluruh ke wilayah Eropa.