Brilio.net - Outlet musik terbesar di Indonesia, Disc Tarra, dikabarkan akan segera menutup seluruh outletnya di Indonesia. Kabar ini jelas bikin heboh musisi dan tentunya para penikmat rilisan fisik musik dan film.

Ketika brilio.net mencoba menghubungi Disc Tarra, Rabu (4/11), pihaknya belum bisa memberikan jawaban pasti soal desas-desus penutupan outlet musiknya di seluruh Indonesia itu. Namun kabar ini telah menyebar dengan cepat di media sosial dan para netizen sudah mulai ramai-ramai mengeluh sejak beberapa hari lalu.

"Serius Disc Tarra mau tutup???? Trus kapan nih clearance sale????? *siap2 kalap*," kata akun Twitter komedian, @ernestprakasa.

"Disc Tarra outlet akan tutup semua sampai 31 Des. Hmmm... Terus beli dvd dan cd kemana? Ambas dan Mangdu kah?" tulis @GandhiFernando.

"Padahal beberapa tahun belakangan Disc Tarra buka2 cabang baru & ubah imej segala macam kan," ujar @icblues.

Kabar mengejutkan ini tentu wajar membuat para penikmat karya musik resah. Sebab, akhir tahun 2013 lalu toko musik kebanggaan ibu kota, Aquarius Mahakam juga harus 'gulung tikar'.

"Setelah toko kaset Aquarius tutup. Sekarang, DiscTarra sudah siap pensiun dini." kata @rocky_pras.

Beberapa musisi-musisi nasional yang enggan disebutkan identitasnya juga membenarkan jika Disc Tarra memang akan menutup seluruh outletnya di kota-kota Indonesia pada 31 Desember 2015 mendatang. Menurut kabar terakhir yang beredar, Disc Tarra nantinya tetap akan mempunyai toko digital alias online shop yang masih bisa menampung penjualan rilisan CD fisik.

Nah, bagaimana menurut kamu? Kalau toko-toko musik pada tutup, apa kamu masih mau beli rilisan album musik digital yang kini sudah ngetren?