Kembali hitam berkilau dan bebas kusam, begini trik menghitamkan rambut beruban pakai 1 bahan minuman

Kembali hitam berkilau dan bebas kusam, begini trik menghitamkan rambut beruban pakai 1 bahan minuman

Brilio.net - Rambut beruban adalah perubahan alami yang umumnya terjadi ketika usia semakin bertambah. Masalah kulit kepala yang satu ini biasanya ditandai dengan adanya rambut yang berubah warna menjadi putih. Kondisi ini bisa terjadi karena rambut yang kehilangan pigmen melanin sehingga berubah menjadi warna putih atau abu-abu.

Nah, faktor utama dari rambut beruban ini tidak hanya karena proses penuaan. Melainkan terdapat faktor lain yaitu stress, faktor genetik, dan kekurangan nutrisi, seperti vitamin B12, asam folat, dan tembaga yang bisa menimbulkan rambut beruban.

Rambut beruban tersebut bisa kamu atasi dengan menggunakan berbagai perawatan. Paling sering dilakukan oleh banyak orang adalah menutupi rambut beruban dengan mewarnai dan menjaga kesehatan rambut, salah satunya dengan menggunakan hair mask.

Tak perlu beli, kamu bisa membuat hair mask ini dari satu bahan minuman yaitu teh hitam atau black tea. Bahan minuman yang satu ini mengandung katekin yang dapat memperkuat akar dan merangsang pertumbuhan rambut. Tidak hanya itu, adanya kandungan kafein dan antiseptik dalam bahan alami ini bisa mencegah ketombe, meningkatkan kelembapan, dan mencegah rambut beruban.

Hair mask ini juga membutuhkan bahan bahan pendukung lain yaitu amla atau Indian gooseberry dengan kandungan vitamin C yang bisa menguatkan akar dan mencegah kerontokan. Bahan lainnya yakni blackseed atau habbatussauda (jintan hitam) yang mengandung sifat antimikroba dan asam lemak yang bisa mengatasi ketombe, menebalkan rambut secara alami, serta mencegah kebotakan.

(brl/wen)

tags

Advertising
Advertising
STORIES