Hasilnya hitam pekat bak semir di salon, ini cara cegah uban muncul kembali hanya pakai 2 bahan alami

Hasilnya hitam pekat bak semir di salon, ini cara cegah uban muncul kembali hanya pakai 2 bahan alami

Brilio.net - Semakin bertambah usia seseorang, proses penuaan pada diri mereka semakin terlihat, salah satunya adalah rambut beruban. Kondisi rambut beruban ini bisa terjadi karena proses alami. Pada usia tersebut melanin atau pigmen pemberi warna semakin menurun. Kondisi di atas membuat warna pada rambut mulai memudar.

Tidak hanya faktor di atas, adanya stres yang dialami oleh sejumlah orang bisa menyebabkan uban muncul lebih awal. Pasalnya, hormon stres ini bisa mempengaruhi proses penuaan pada kulit kepala.

Bagi sejumlah orang, munculnya uban di rambut ini membuat mereka risau. Tak heran, jika uban muncul pada satu helai rambut, mereka langsung mengatasinya dengan menyemir rambut.

Selain mewarnai rambut, sebagai solusinya kamu bisa lho melakukan perawatan dengan memakai hair oil. Hair care ini bisa kamu buat sendiri di rumah hanya menggunakan dua bahan utama yaitu jintan hitam dan minyak zaitun.

Jintan hitam memiliki sifat antioksidan, termasuk thymoquinone yang dapat membantu melawan stres oksidatif pada folikel rambut. Kandungan tersebut dapat membantu mencegah penuaan dini rambut dan pertumbuhan uban.

(brl/far)

tags

Advertising
Advertising
STORIES