Bukan dengan minyak kelapa, ini trik menumbuhkan dan memperkuat akar rambut pakai 1 jenis buah

Bukan dengan minyak kelapa, ini trik menumbuhkan dan memperkuat akar rambut pakai 1 jenis buah

Brilio.net - Memiliki rambut rontok yang begitu banyak akan membuat paranoid. Apalagi, jika sudah susah untuk tumbuh lagi, sehingga mengakibatkan kebotakan. Ini menunjukkan jika kondisi akar rambut sedang kurang sehat dan membutuhkan perawatan. Jangan sampai akar rambut yang lemah membuat rambut mengalami kerontokan yang cukup parah.

Rambut rontok juga dapat disebabkan oleh beberapa faktor. Yang di antaranya adalah efek penuaan, stres, sampai gaya hidup yang kurang sehat. Itu sebabnya banyak orang yang melakukan berbagai upaya untuk mengatasi masalah rambut rontok.

Banyak orang fokus melakukan perawatan rambut tetapi seringkali mengabaikan kekuatan akar rambut. Akar rambut atau disebut folikel, rentan menjadi rapuh hingga menyebabkan kerontokan. Di dalam akar rambut atau folikel terdapat sel-sel yang bertanggung jawab atas pertumbuhan rambut dan menutrisi rambut dari akar hingga ujungnya.

Jadi, bisa disimpulkan, kesehatan folikel alias akar rambut sangat menentukan kesehatan rambut kamu. Nah, untuk mendapatkan rambut yang sehat dan bebas dari kebotakan, kamu bisa memanfaatkan bahan alami. Bukan dengan minyak kelapa yang umumnya digunakan kebanyakan orang untuk mengatasi berbagai permasalahan rambut.

Karena ada bahan lain yang ampuh untuk menumbuhkan rambut sekaligus memperkuat akar rambut. Seperti video dari akun TikTok @madinashrienzada pada 20 April 2023.

Dalam unggahan itu, pemilik akun memberikan trik menumbuhkan dan memperkuat akar rambut pakai 1 jenis buah. Buah yang digunakan adalah tomat. Selain itu, ia juga menambahkan bahan lain yaitu bubuk kayu manis.

"Scalp treatment that helps hair growth and scalp renewal for healthy hair! (Perawatan kulit kepala yang membantu pertumbuhan rambut dan pembaharuan kulit kepala untuk rambut yang sehat!)," tulisnya sebagai keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @madinashrienzada, Selasa (22/8).

Menumbuhkan dan memperkuat akar rambut pakai 1 jenis buah  Berbagai sumber

foto: freepik.com

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES