10 Rekomendasi cat rambut cokelat harga di bawah Rp 150 ribu ini bikin tampilan menarik

10 Rekomendasi cat rambut cokelat harga di bawah Rp 150 ribu ini bikin tampilan menarik

Brilio.net - Berani tampil beda, unik, dan menarik bisa meningkatkan rasa percaya diri seseorang. Tampilan yang menarik tidak hanya dilihat dari segi baju yang digunakan. Melainkan, dari segi penampilan rambut, seperti menggunakan pewarna ataupun cat rambut.

Selain itu, pewarna rambut juga tidak hanya digunakan sebagai penunjang penampilan. Namun bisa digunakan untuk menutupi kekurangan yang ada pada rambut, seperti menyamarkan rambut putih akibat penuaan atau bawaan genetik.

Nah, pastinya ketika mewarnai rambut, setiap orang memiliki seleranya masing-masing. Ada yang menyukai warna-warna cerah hingga warna natural, seperti cokelat. Warna cokelat ini tidak hanya membuat warna rambut terlihat alami. Melainkan, warna ini dapat memberikan tampilan yang elegan dan memesona.

Nah, cat rambut warna cokelat ini tentunya sudah banyak dijual di pasar kecantikan. Tidak hanya itu, cat rambut coklat ini pun dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau yaitu berkisar di bawah Rp 150.000. Lantas apa saja cat rambut berwarna coklat yang bisa kamu gunakan? Berikut ini 10 rekomendasinya sebagaimana briliobeaut.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (3/1).

1. Mandom Miratone Conditioning Cream Color.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber

foto: mandom.co.id

Rekomendasi pertama yang bisa kamu gunakan adalah Mandom Miratone Conditioning Cream Color. Pewarna rambut yang satu ini memiliki warna mahogany yang menghasilkan warna merah terang. Tidak hanya itu, Mandom Miratone Conditioning Cream Color ini memiliki kandungan berupa two plant extract dan protein complex yang bisa menjaga kesehatan rambut. Hanya dengan harga mulai dari Rp 38.000 kamu sudah bisa mendapatkan Mandom Miratone Conditioning Cream Color.

2. Hoyu Beautylabo Hair Color.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber

foto: hoyu.co.id

Hoyu Beautylabo Hair Color merupakan rekomendasi selanjutnya yang bisa kamu pilih. Cat rambut yang satu ini memiliki desain yang cukup minimalis dan praktis karena ukuran yang kecil. Di sisi lain, cat rambut ini dilengkapi dengan sarung pelindung sehingga tidak membuat tangan kamu belepotan. Nah, Hoyu Beautylabo Hair Color bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 33.000.

3. Revlon ColorSilk Beautiful Color Hair Color.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber

foto: revlon.com

Cara rambut warna coklat yang bisa menjadi pilihan kamu berikutnya adalah Revlon ColorSilk Beautiful Color Hair Color. Pewarna rambut yang satu ini memiliki teknologi 3D yang bisa menghasilkan warna multidimensi. Tidak hanya itu, cat rambut yang satu ini bisa memberikan hasil rambut berkilau. Nah, Revlon ColorSilk Beautiful Color Hair Color bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp 60.000.

4. Victoria Care Indonesia Miranda Permanent Hair Color.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber

foto: vci.co.id

Victoria Care Indonesia Miranda Permanent Hair Color merupakan rekomendasi berikutnya. Pasalnya, cat rambut yang satu ini memberikan warna coklat yang cantik dan berkilau tanpa proses bleaching. Hanya dengan harga mulai dari Rp 23.000 kamu sudah bisa memiliki Victoria Care Indonesia Miranda Permanent Hair Color.

5. Eagle Henna Hair Coloring.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber

foto: eagleshenna.com

Eagle Henna Hair Coloring merupakan rekomendasi cat rambut berikutnya yang menjadi pilihan kamu. Cat rambut warna merah yang satu ini tidak hanya digunakan untuk mewarnai saja. Melainkan memiliki kandungan yang bisa mengatasi rambut berketombe. Hanya dengan harga mulai dari Rp 40.000 kamu sudah bisa mendapatkan Eagle Henna Hair Coloring.

6. L'Oreal Paris Excellence Fashion Ultra Light.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber




foto: loreal-paris.co.id

L'Oreal Paris Excellence Fashion Ultra Light merupakan cat rambut warna merah selanjutnya. Penggunaan cat rambut yang satu ini cukup mudah karena tidak perlu membutuhkan bleaching. Hal ini lantaran cat rambut ini memiliki kemampuan menghasilkan warna rambut yang lebih terang.

Tidak hanya itu, L'Oreal Paris Excellence Fashion Ultra Light ini dilengkapi dengan triple neutralizing pigments. Kandungan tersebut bisa mengangkat warna dan melindungi rambut dari kerusakan. L'Oreal Paris Excellence Fashion Ultra Light ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 90.000.

7. L'Oral Paris Crme Excellence Crme.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber

foto: loreal-paris.co.id

L'Oreal Paris Crme Excellence Crme merupakan rekomendasi cat rambut yang bisa kamu coba. Cat rambut yang satu ini dilengkapi dengan kandungan triple care formula. Kandungan tersebut dapat melindungi dan mempermudah bahan kandungan lainnya meresap ke dalam batang rambut. Untuk mendapatkan cat rambut tersebut, kamu perlu mengeluarkan biaya kurang lebih Rp 129.000.

8. Godrej NYU Pewarna Rambut.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber

foto: nyubeauty.com

Godrej NYU Pewarna Rambut merupakan cat rambut yang bisa memberikan hasil natural. Di sisi lain, adanya kandungan ekstrak buah dapat melindungi rambut. Sementara itu, cat rambut yang satu ini membuat rambut kamu harum. Hanya dengan harga mulai dari Rp 10.000 kamu sudah bisa memiliki Godrej NYU Pewarna Rambut.

9. Garnier Crme Riche.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber



foto: garnier.co.id

Garnier Crme Riche merupakan cat rambut yang bisa menjaga kelembapan. Nah, cat rambut yang satu ini memiliki kandungan tiga kali yang bisa menutrisi rambut. Di sisi lain, adanya kandungan olive oil, coconut oil, dan almond oil bisa membuat rambut kamu jadi sehat. Harga dari Garnier Crme Riche ini bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 34.000.

10. Garnier Color Natural Express.

Rekomendasi cat rambut coklat Berbagai sumber

foto: garnier.co.id

Garnier Color Natural Express merupakan rekomendasi terakhir yang bisa kamu gunakan. Cat rambut cokelat yang satu ini membuat rambut kamu menjadi lebih lembut dan halus. Pasalnya, cat rambut yang satu ini tidak menimbulkan reaksi amonia.

Di sisi lain, adanya kandungan alpukat, zaitun, dan almond membuat cat rambut ini bisa tahan lama serta memberikan warna yang lebih cerah. Sementara itu, Garnier Color Natural Express ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 11.000.

(brl/far)

tags

Advertising
Advertising
STORIES