Brilio.net - Kini sebagian besar aktivitas dapat dipermudah dan diselesaikan dengan bantuan segenggam HP atau smartphone. Yups, smartphone bisa diandalkan dalam urusan pekerjaan, ngegame, hingga persoalan perut. Kamu cukup membuka aplikasi yang dibutuhkan pada layar smartphone.

Namun, satu yang perlu diingat, smartphone ternyata memiliki sejumlah kerentanan terhadap privasi pengguna. Smartphone bisa jadi alat untuk melacak identitasmu, seperti lokasi, KTP, nomor pribadi, dan informasi lain tentangmu. Tentu saja hal ini bisa membuatmu dan perangkatmu menjadi target utama kejahatan siber.

Untuk terhindar dari peretas, kamu perlu memaksimalkan keamanan privasi di HP. Kamu bisa menetapkan beberapa langkah rahasia agar bisa mengontrol privasi secara personal.

Nah, apa saja rahasia memaksimalkan keamanan privasi di HP supaya aman dari kejahatan siber? Berikut ulasannya seperti dirangkum brilio.net himpun dari berbagai sumber, Kamis (17/2).

1. Jangan terima semua permintaan aplikasi.

oppo_feb_1 ©

foto: shutterstock.com

Rahasia yang pertama yaitu ketika kamu mengunduh aplikasi, perhatikan syarat dan kebijakan privasinya. Pastikan jangan asal mengklik setuju semua izin yang diinginkan aplikasi sebab tak semua aplikasi berkualitas dan aman. Nah, ketika kamu menolak izin permintaan, maka aplikasi tersebut akan memberikan pemberitahuan. Jika dirasa diperlukan, kamu bisa memberikan izin setelah aplikasi dipasang.

2. Perhatikan penggunaan fitur berbagi lokasi.

oppo_feb_1 ©

foto: shutterstock.com

Satu fitur yang kerap digunakan banyak pengguna smartphone adalah fitur berbagi lokasi. Dengan aplikasi ini memungkinkan pengguna bisa berbagi lokasi dengan pengguna lain secara langsung atau real time. Di balik kemudahan tersebut, kamu perlu memperhatikan penggunaan fitur ini.

Karena disadari atau tidak, pengguna dapat membagikan pola pergerakannya dan dimanfaatkan orang yang tak bertanggung jawab. Dengan Oppo Reno pengguna akan aman karena ponsel ini dibekali fitur Approximate Location Sharing Color OS 12, sehingga saat kamu harus membagikan lokasi ke orang lain, maka sistem tidak akan memberikan lokasi persis dengan presisi tinggi. Pengguna bisa membagikan lokasi perkiraan saja.

3. Aktifkan fitur Dashboard Privasi.

oppo_feb_1 ©

foto: shutterstock.com

Rahasia berikutnya yakni dengan mengaktifkan fitur Dashboard Privasi pada smartphone Oppo seri Reno. Melalui fitur ini, kamu bisa mengecek timeline izin yang diberikan kepada sejumlah aplikasi yang dipasang. Bahkan kamu juga bisa melihat berapa kali lokasi kaku diakses oleh aplikasi dalam sehari. Jika dirasa tak penting, maka kamu bisa mematikannya atau meng-uninstall.

4. Gunakan aplikasi chatting terenkripsi.

oppo_feb_1 ©

foto: shutterstock.com

Sebagian besar aplikasi chatting kini menawarkan fitur enkripsi yang dapat mencegah peretasan. Melalui fitur ini tentu tak akan ada seorang pun, kecuali kamu dan penerima pesan yang mengetahui obrolan-obrolan di chat.

Namun di era digital ini memang membuat pelaku kejahatan siber semakin pesat. Melihat hal tersebut Oppo seri Reno terus berinovasi menambahkan keamanan dengan fitur privasi. Salah satunya adalah menambahkan tombol dan indikator akses kamera dan microphone Color OS 12.

Dengan fitur ini kamu bisa langsung mematikan akses sejumlah aplikasi ke kamera dan microphone secara mudah. Menariknya ketika ada aplikasi yang mengakses mic dan kamera, maka notifikasi akan muncul di atas layar.

5. Pakai aplikasi peta secara offline.

oppo_feb_1 ©

foto: Oppo Indonesia

Rahasia terakhir yaitu dengan menggunakan aplikasi peta secara offline. Tentu saja cara ini bisa mengurangi risiko jika ada orang jahat yang ingin melacak keberadaanmu. Kamu cukup mengunduh satu wilayah tertentu dari aplikasi peta dan menggunakannya tanpa terhubung ke internet.

Menilik bocoran seri Reno terbarunya, Oppo Reno7 5G, smartphone ini akan kembali menawarkan hardware, desain, dan dukungan kamera yang hebat. Fitur pendahulunya, Oppo Reno6 juga akan hadir seperti Ultra Steady Video Stabilization, AI Highlight Video, AI Monochrome Video, AI Color Portrait, dan Bokeh Flare Portrait.

Ponsel Oppo Reno7 5G ini secara tampilan fisik tampak begitu elegan dan mewah. Oppo Reno7 5G memiliki desain punggung yang dibuat dengan teknologi baru, yaitu Laser Direct Imaging (LDI). Dengan LDI, ponsel ini akan menampilkan pola jejak bintang yang presisi. Nggak hanya itu, material penampang belakang Oppo Reno7 5G juga dilapisi Oppo Glow, yang menghasilkan gradasi warna yang berubah ketika terkena cahaya.

Selain desain, perangkat terbaru Oppo Reno7 5G juga akan membawa teknologi kecerdasan buatan yang mampu membuat kedalaman bidang (depth of field) layaknya kamera DSLR dengan bukaan lebar. Fitur profesional ini memungkinkan pengguna untuk memotret laiknya dengan bukaan lebar mulai dari f 0.95 hingga f 0.16 menggunakan software. Tak hanya berikan latar blur tentunya, pada saat yang sama, AI juga tingkatkan efek wajah agar berikan kualitas, warna, dan kejernihan maksimal.

Untuk memberikan kenyamanan, perangkat yang memiliki ketebalan 7,81 mm ini dibekali baterai 4.500 mAh. Tentunya dengan kapasitas yang besar bisa membuatnya dapat bertahan untuk pemakaian sehari penuh. Ponsel ini juga didukung dengan fitur pengisian daya cepat (fast charging) dengan teknologi SuperVOOC hingga 56 watt.