Brilio.net - Avengers: Endgame yang dirilis beberapa waktu lalu nggak hanya menjadi bagian akhir dari perjalanan para Captain America dan kawan-kawan. Film besutan Russo Brothers tersebut sekaligus menandai fase ketiga dalam Marvel Cinemati Universe (MCU) segera berakhir. Fase ketiga MCU sendiri akan ditutup dengan film Spiderman: Far For Home yang akan tayang pada Juli 2019 mendatang.

Usai tayangnya dua filmnya tersebut, MCU dan Disney sudah mempersiapkan rencana untuk mengisi fase keempat. MCU dan Disney sendiri sudah mempersiapkan setidaknya delapan film yang akan tayang hingga 2022 mendatang. Salah satu film yang akan dirilis adalah film solo Black Widow.

Tak hanya itu, Marvel juga mempersiapkan film-film lanjutan dari kisah beberapa superhero. Film-film baru juga bakal memanjakan para penggemar Marvel. Dilansir brilio.net dari laman insider.com, Minggu (26/5), berikut delapan film Marvel yang akan rilis sampai 2022.

1. Film solo Black Widow.

film marvel sampai 2022  © 2019 brilio.net

foto: insider.com

Fase keempat dalam MCU akan dibuka dengan film solo Black Widow yang rencanakan akan tayang pada 1 Mei 2020 mendatang. Film yang belum ditentukan judul resminya ini akan mengisahkan perjalanan Natasha Romanoff dari awal hingga jadi Avengers. Meninggalnya Black Widow dalam Avengers: Endgame menjadikan film solo Black Widow ini bercerita prekuel.

2. The Eternals.

film marvel sampai 2022  © 2019 brilio.net

foto: insider.com

Usai film solo Black Widow, Marvel juga sudah mempersiapkan film The Eternals yang mengisahkan sekelompok manusia dengan kekuatan super. Angelina Jolie dan Kumail Nanjiani, dipastikan bergabung dalam film yang disutradarai Chloe Zhao. Dikabarkan bakal melakoni syuting di tahun ini, The Eternals dijadwalkan akan tayang pada 6 November 2020.

3. Shang-Chi.

film marvel sampai 2022  © 2019 brilio.net

foto: insider.com

Marvel sudah mengumumkan kalau mereka bakal membuat film dengan bintang Asia sebagai pemeran utama. Karakter tersebut merupakan superhero bernama Shang-Chi, yang merupakan seorang master bela diri. Film ini sendiri akan ditulis oleh Dave Callaham dan akan tayang pada 12 Februari 2021.

4. Captain Marvel 2.

film marvel sampai 2022  © 2019 brilio.net

foto: insider.com

Sukses dengan Captain Marvel pertama yang tayang pada Maret 2019 lalu, MCU siap melanjutkan kisah Carol Danvers dalam Captain Marvel 2 yang akan tayang pada 7 Mei 2021.

5. Doctor Strange 2.

film marvel sampai 2022  © 2019 brilio.net

foto: timemagazine.com

Usai sukses dengan debut pertama film Doctor Strange yang dirilis pada 2016 lalu, perlu waktu lima tahun lamanya bagi MCU untuk merilis sekuel Doctor Strange. Doctor Strange 2 sendiri akan ditayangkan pada 5 November 2021.

6. Black Panther 2.

film marvel sampai 2022  © 2019 brilio.net

foto: insider.com

Selain Captain Marvel dan Doctor Strange, film Black Panther 2 juga bakal dirilis pada fase keempat dalam MCU. Film yang akan disutradarai oleh Ryan Coogler ini bakal memulai syutingnya di akhir 2019 atau awal 2020. Black Panther 2 sendiri akan tayang pada 18 Februari 2022.

7. Young Avengers.

film marvel sampai 2022  © 2019 brilio.net

foto: insider.com

MCU juga mempersiapkan film berjudul Young Avengers yang berkisah tentang anak-anak para anggota Avengers terlebih dahulu meneruskan perjuangan orangtua masing-masing. Salah satu anggota yang tergabung dalam Young Avengers adalah anak dari Ant-Man dan Hawkeye. Film ini sendiri akan tayang pada 6 Mei 2022.

8. Guardian of the Galaxy Vol.3.

film marvel sampai 2022  © 2019 brilio.net

foto: Marvel

Dipecatnya sutradara James Gunn sempat membuat proses syuting Guardian of The Galaxy 3 sempat tersendat. Tak berlangsung lama, James Gunn kembali dipercaya untuk duduk di bangku sutradara. Guardian of the Galaxy 3 pun dijadwalkan akan tayang pada 29 Juli 2022 mendatang.