Brilio.net - Setiap orang tentu ingin punya pasangan hidup. Namun jika belum dipertemukan dengan pasangan hidup tentu kita tak dapat memaksa. Bahkan yang sudah menikahpun bisa berpisah entah karena meninggal dunia ataupun bercerai. Termasuk para wanita, tak sedikit wanita yang akhirnya harus hidup dan bekerja sendirian tanpa pasangan hidup. Padahal mungkin saja banyak pria yang mau menjadikannya istri. Baik yang pertama atau sebagai istri kedua.

Melihat keadaan tersebut, seorang pengusaha pria bernama Azad Chaiwala di  Britain, Inggris ini membuat sebuah situs online yang digunakan untuk menemukan wanita-wanita yang rela untuk dijadikan sebagai istri kedua. Dikutip dari Daily Mail, Kamis (23/6), situs yang dinamai SecondWife.come dan Polygamy.com itu, sudah memiliki sekitar 35.000 pengguna. Chaiwala menuturkan hal tersebut untuk membantu para wanita yang kesepian dalam hidupnya.

 

SecondWife © 2016 brilio.net

foto: Situs SecondWife

Chaiwala menyadari bahwa tak akan ada wanita di bumi ini, akan nyaman dengan statusnya sebagai istri kedua. "Bahkan istri dari orang paling sempurna di muka bumuim, Nabi Muhammad, masih ada kecemburuan di antara istri-istrinya," ujar Chaiwala. Ia juga meyakinkan bahwa situsnya bukan untuk mempromosikan perempuan jadi korban kriminalitas. Akan tetapi sebagai sarana saja dari pihak yang ingin mencari pasangan atau bagi yang tak menolak di jadikan istri kedua. Hemm, bagaimana? Anda tertarik?