Brilio.net - Setiap pasangan pasti memiliki mimpi dan rencana, membangun keluarga, pergi berlibur ke tempat impian hingga memiliki momongan. Impian dari setiap pasangan ini pasti akan diwujudkan bagaimana pun caranya.

Terlebih jika kamu sudah membangun komitmen dengan orang yang kamu sayangi, apapun akan kamu lakukan dengan pasangan kamu untuk menggapai mimpi bersama. Banyak dari pasangan yang kita temui juga memiliki visi yang sama untuk mencapai sesuatu.

Dengan statement apapun akan dilakukan demi mencapai tujuan bersama, terkadang ada pasangan yang nekat menjual semua yang mereka miliki untuk membeli sesuatu. Pernahkah kamu mengalami hal ini?

Dikutip dari odditycentral, Rabu (14/2) pasangan muda yang menjual seluruh hartanya demi membeli perahu agar bisa keliling dunia ini berakhir tragis. Tanner dan Nikki harus menerima nasib buruk yang menimpa mereka, pasalnya perahu yang mereka naiki harus hancur dan tenggelam setelah dua hari mereka melakukan pelayaran di lautan.

pasangan tenggelam © 2018 brilio.net

 

Tanner yang berasal dari teluk Coco, Florida ini meyakinkan Nikki mereka akan mengelilingi teluk meksiko dengan perahu yang mereka beli. Bosan dengan pekerjaannya, mereka memutuskan untuk berhenti dan menjual seluruh barang apapun yang mereka memiliki.

Selasa (6/2), perahu yang mereka beri nama Lagniappe ini menghantam ombak, hingga Nikki terlempar dari dek. Alhasil, lambung kapal pecah dan air pun masuk ke kapal impian mereka ini. Berpikir cepat, Tanner pun menghubungi polisi pantai setempat 40 menit sebelum kapal itu tenggelam.

pasangan tenggelam © 2018 brilio.net

 

Dengan cepat polisi pantai datang dan menyelamatkan mereka beserta anjing peliharaan mereka yang ikut serta dalam pelayaran itu. Sekarang yang tersisa hanyalah pakaian yang mereka pakai, uang 90 dollar dan anjing mereka.

pasangan tenggelam © 2018 brilio.net

Meski gagal dan harus menerima musibah, Tanner & Nikii tidak menyesal dan tetap akan berkeliling dunia dengan kapal mereka bagaimana pun caranya. Mereka juga diingatkan agar mempelajari arus ombak sebelum akan memutuskan untuk berlayar kembali.