Brilio.net - Polusi telah menjadi salah satu keprihatinan terbesar manusia selama beberapa tahun terakhir. Semakin kita bergerak menuju kecanggihan teknologi, kita jadi semakin kurang memperdulikan lingkungan.Para ilmuwan khawatir, kata-kata seperti kiamat dan kepunahan akan terjadi di bumi.

Berikut ini brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Sabtu (11/8), kondisi miris bumi akibat kehidupan modern yang kurang memperhatikan lingkungan.

1. Akumulasi sampah di Samudera Pasifik dan menimbulkan kekhawatiran di seluruh dunia.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Twitter/DiarioPresente


2. Potret anak laki-laki yang mencoba berenang melewati Sungai Yamuna di India yang secara teratur digunakan sebagai tempat pembuangan sampah.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Twitter/luisdoamaral


3. Bagian yang sangat tercemar di Karibia. Blue Planet Society mengatakan bahwa sampah mungkin berasal dari Sungai Montigua setempat dan tiba di laut karena hujan deras.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Facebook/carolinepowerphotography


4. Foto ini diambil di pantai Louisiana di mana burung datang untuk memuaskan dahaganya tapi terjebak dalam tumpahan minyak di teluk.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Flickr/Sam Churchill


5. Kamu mungkin tidak melihat ada yang salah dengan gambar di bawah ini. Ini adalah potret Maladewa, yang telah diprediksi tenggelam dalam 50 tahun ke depan karena perubahan iklim dan polusi.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Twitter/businessinsider


6. Anak laki-laki ini tidak memiliki pilihan lain selain meminum air yang terkontaminasi. Salah satu fotografer menemukan insiden ini di daerah Fuyuan di provinsi Yunnan China pada 20 Maret 2009. Kebetulan, hari itu adalah World Water Day pada 22 Maret.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Facebook/Unimetre


7. Potret ini diambil di sebuah kota di China utara di mana tingkat pencemaran naik 40 kali lebih tinggi dari standar keamanan internasional dan orang-orang berjuang untuk bernapas.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Imgur/ImHereForAttention


8. Ini adalah Sungai Yangtze di mana ada pembuangan limbah air besar-besaran yang dilakukan oleh pabrik kertas di Anqing di provinsi Anhui. Polusi air telah menjadi perhatian utama bagi China untuk beberapa waktu.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Reuters/William Hong


9. Sungai Yamuna yang telah tercemar sedemikian parah sehingga mulai menghasilkan busa tebal.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Reddit/Unknown


10. Gambar di bawah ini diambil di Danau Chaohu China, di mana seorang nelayan mengambil segenggam air yang tercemar dari sungai. Ini penyebaran ganggang yang terjadi di pantai. Hewan air menderita karena hal-hal seperti ini dan nantinya manusia akan menderita juga.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Reuters/JIANAN YU


11. Teluk Guanabara di Rio de Janeiro, Brasil. Ikan di teluk itu mati karena air yang tercemar. Bayangkan bila orang-orang menggunakan air ini untuk tujuan minum?

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: AP/Leo Correa


12. Seorang pekerja yang membersihkan tumpahan minyak di Dalian, China. Sebuah pipa minyak meledak di sana yang menyebabkan tumpahan minyak besar-besaran. Insiden itu terjadi pada tahun 2010 dan hampir 250 pipa minyak meledak dan minyak tumpah di area seluas lebih dari 500 mil persegi.

polusi tak terkendali © 2018 brightside.me
foto: Imgur/Corridoor