Gak kerasa nih, kalian yang sudah kelas 12 sudah hampir menghadapi ujian akhir sekolah dan melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.

Kalian pasti pengen masuk perguruan tinggi yang sesuai dengan minat kalian, baik itu negeri maupun swasta.

Nah, apa aja sih kunci untuk dapat perguruan tinggi sesuai keinginan kalian?

1. Jangan terlalu percaya dengan SNMPTN

Sekarang, jalur pertama yang kalian tempuh untuk masuk perguruan tinggi negeri adalah SNMPTN, yaitu jalur yang menggunakan nilai rapor untuk masuk ke PTN pilihan kalian.

Banyak anak terkecoh dengan hal ini dan mengira bahwa jika dia telah membuat strategi untuk SNMPTN dia akan mudah masuk jurusan tersebut, alhasil mereka jadi malas untuk belajar mempersiapkan tes tulis akhirnya menjadi kurang persiapan dan gagal.

2. Niat

Niat penting banget dalam mempersiapkan tes masuk PTN. Kita karus sedari sekarang mengetahui perguruan tinggi dan jurusan yang kita tuju, karena jika kita sudah niat pada tujuan tertentu kita akan bersungguh sungguh dalam mempersiapkannya.

3. Belajar jauh jauh hari

Cara yang paling jelas untuk mendapatkan ilmu adalah belajar, namun kita sering tidak sadar dan malah menunda nunda belajar. Padahal, tes tulis masuk perguruan tinggi negeri di indonesia diakui jauh lebih susah daripada Ujian Nasional

4. Ikut bimbel

Karena materinya susah dan kita harus mempersiapkan jauh jauh hari, kita kadang bingung dan malas jika harus belajar sendiri. Oleh karena itu kita butuh bimbingan belajar yang bisa menjelaskan materi apa saja yang kita gak ngerti, dan bisa memaksa kita mau tidak mau harus berangkat bimbel, bukan tidur saja di rumah

5. Strategi

Seperti yang sering dijelaskan guru BP di sekolah, baik SNMPTN dan SBMPTN ada strateginya sendiri dalam menentukan pilihan, kita harus menyesuaikan pilihat dengan minat dan kemampuan kita. Khusus tes tulis SBMPTN karena ada sistem minus jika tidak mengerjakan sebuah soal, kita harus menyiapkan strategi mengerjakan, jadi tidak asal mengisi soal.

Oke, itu 5 tips dan trik yang bisa aku sampaikan tentang cara masuk perguruan tinggi. Terdengar sederhana sih, tapi kadang saking sederhananya, kita jadi menggampangkan hal - hal tersebut. Oleh karena itu, mari mempraktekkan hal tersebut dan semoga sukses mendapat perguruan tinggi pilihan kalian.