Argentina merupakan salah satu negara penghasil talenta sepak bola paling berbakat di dunia. Negara yang terletak di Amerika Selatan ini bisa dibilang sejajar dengan negara sekelas Inggris, Prancis, Brasil, dan Italia dalam hal olahraga sepak bola. Di kancah piala dunia, Argentina telah lima kali berhasil masuk babak final dengan dua di antaranya menuai hasil manis. Dengan sejarah sebesar itu, tidak heran banyak pemain sepak bola asal Argentina yang menjadi pemain dengan harga pasar termahal di dunia.

Berikut ini lima pemain sepak bola asal Argentina dengan nilai pasar tertinggi menurut transfermarkt.com.

1. Lionel Messi.

Inilah daftar 5 pemain termahal dari Argentina

Sumber: fcbarcelona.com

Gelar pesepak bola Argentina termahal saat ini masih dipegang oleh Lionel Messi. Punggawa FC Barcelona yang satu ini punya nilai pasar sebesar 140 Juta Euro atau senilai Rp 2,2 triliun. Fantastis, ya. Harga ini memang pantas disematkan untuk pemain sekelas Messi karena prestasi dan kontribusinya terhadap FC Barcelona selama ini. Akan tetapi, saat ini Messi usia telah menginjak 32 tahun sehingga mungkin harga pasar Messi akan turun ke depannya.

2. Paulo Dybala.

Inilah daftar 5 pemain termahal dari Argentina

Sumber: juventus.com

Peringkat kedua diduduki oleh penyerang Juventus yaitu Paulo Dybala. Sejak diboyong Juventus dari Palermo pada 2015 lalu, harga Paulo Dybala Terus merangkak naik dan pernah mencapai titik tertingginya di harga 110 juta Euro. Karena performa dan pergerakan bursa transfer pemain yang tidak stabil, kini harga pasar Dybala berada pada nilai 90 Juta Euro atau sekitar Rp 1,4 triliun.

3. Lautaro Martinez.

Inilah daftar 5 pemain termahal dari Argentina

Sumber: inter.it

Urutan berikutnya adalah Lautaro Martinez, pemain milik klub Liga Italia lainnya yaitu FC Internazionale atau Inter Milan. Pelatih Antonio Conte memberi kepercayaan kepada Lautaro untuk berpasangan dengan Romelu Lukaku sebagai juru gedor utama Inter Milan di usianya yang masih tergolong muda (22 tahun). Nilai pasar Lautaro sendiri saat ini ada pada kisaran 80 Juta Euro atau hampir Rp 1,3 triluin.

4. Mauro Icardi.

Inilah daftar 5 pemain termahal dari Argentina

Sumber: psg.fr

Posisi keempat juga ditempati oleh seorang striker, yaitu Mauro Icardi. Icardi saat ini berada di Prancis untuk membela Paris Saint-Germain (PSG) selepas kepindahannya dari Inter Milan Bulan September 2019 lalu. Andaikata Icardi belum hijrah ke PSG, daftar ini akan penuh dengan pemain Argentina yang merumput di Liga Italia. Icardi punya nilai pasar 75 Juta Euro, atau sekitar Rp 1,2 triliun.

5. Sergio Aguero.

Inilah daftar 5 pemain termahal dari Argentina

Sumber: mancity.com

Pemain terakhir dalam daftar ini adalah salah satu striker tertajam Liga Inggris, Sergio Aguero. Aguero adalah striker andalan milik Manchester City di mana ia sudah lebih dari delapan tahun membela klub berseragam biru langit tersebut. Aguero saat ini berusia 31 tahun, dan masih produktif mencetak gol. Musim ini Aguero telah mengemas 16 gol dari 21 laga. Aguero saat ini mempunyai nilai pasar 65 Juta Euro (lebih dari Rp 1 triliun).

Demikian deretan pemain Argentina yang memiliki nilai pasar paling mahal. Daftar ini didominasi oleh pemain dengan posisi penyerang. Tidak mengherankan karena di bursa pemain, striker merupakan pemain buruan sehingga nilai striker relatif lebih mahal dibandingkan posisi lainnya. Ngomong-ngomong, ada nggak pemain favorit kamu dalam daftar tadi?